Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Cara agar Kamar Mandi Wangi Tanpa Menggunakan Pengharum Ruangan

Namun, untuk urusan membuat kamar mandi wangi, itu tidak harus selalu menggunakan pengharum ruangan.

Jadi, kamu bisa membuat kamar mandimu wangi tanpa harus menggunakan pengharum ruangan dan sejenisnya.

Dilansir dari Bright Side, Senin (18/7/2022), berikut ini delapan peretasan hebat untuk membantu menjaga kamar mandi tetap harum tanpa menggunakan pengharum ruangan.

Setelah selesai digunakan, disarankan untuk mengeringkan handuk di bawah sinar matahari.

Kemudian, kamu dapat menggantungnya lagi di kamar mandi ketika sudah agak kering, tetapi lebih baik jika menyimpannya di tempat yang lebih kering.

Selain itu, sangat penting juga untuk sering mencuci handuk dan menggantungnya daripada melipatnya untuk disimpan.

Manfaatkan kekuatan asam lemon

Lemon adalah salah satu bahan terbaik dalam hal membersihkan dan menghilangkan bau tak sedap.

Selain meninggalkan aroma yang menyenangkan dan menetralisir bau tak sedap, lemon adalah pembersih alami yang ampuh.

Gosokan lemon ke seluruh permukaan kamar mandi setelah kamu membersihkan barang-barang dengan detergen rumah tangga sehari-harimu.

Dengan cara ini, efeknya akan bertahan lebih lama di permukaan dan itu akan menyelesaikan pekerjaan.

Minyak aromatik adalah sekutu yang hebat dalam hal mengharumkan ruangan dan menghindari bau tak sedap, yang mana ini juga berlaku untuk kamar mandi.

Untuk langkah ini, rendam bola kapas ke dalam minyak cairan esensial pilihanmu dan letakkan secara strategis di sekitar kamar mandi.

Campurkan air dan pelembut kain

Ini adalah trik bagus lainnya untuk memastikan handuk selalu wangi, terutama yang paling sering kamu gunakan (seperti handuk tangan dan semacamnya).

Karena handuk terus-menerus terkena bau tidak sedap dan bakteri dari kulitmu, kamu bisa menyemprotkan campuran air dan pelembut kain ke handuk tersebut.

Campuran air, soda kue, dan pelembut kain juga bisa digunakan sebagai pengharum ruangan buatan.

Mengandalkan soda kue

Soda kue sudah terkenal untuk menghilangkan bau yang paling menjijikkan dan paling keras sekalipun.

Idealnya, kamu harus menggunakan soda kue dalam rutinitas pembersihanmu dengan menggabungkannya ke air mendidih.

Tuangkan larutan soda kue ke permukaan yang ingin kamu bersihkan. Diamkan beberapa saat sebelum membersihkannya.


Kamu dapat menggabungkan larutan sida kue dengan lemon untuk pembersihan yang lebih kuat.

Terlepas dari apa yang diyakini banyak orang, sikat toilet tidak selamanya dianggap jahat dan bau.

Sebaliknya, itu benar-benar bisa menjadi cara yang bagus untuk membuat kamar mandimu berbau harum.

Faktanya, salah satu peretasan paling rahasia dan paling efektif yang digunakan pemilik hotel adalah mengharumkan sikat toilet mereka.

Setelah menyelesaikan sesi pembersihan, disarankan untuk menambahkan beberapa tetes minyak esensial ke sikat toilet sehingga meninggalkan aroma yang menyenangkan.

Tempatkan sabun aromatik di kamar mandi

Hal yang sangat penting untuk diperhatikan saat memikirkan aroma kamar mandi adalah pilihan sabun yang kamu gunakan.

Tergantung pada preferensimu, kamu dapat memilih untuk menggunakan sabun tanpa pewangi atau kombinasi sabun beraroma berbeda.

Bagaimanapun, yang jelas aroma yang mereka keluarkan akan memengaruhi bau ruangan secara umum.

Jika yang ingin kamu capai adalah ruangan dengan harum yang menyenangkan, pilihlah sabun beraroma.

Masukkan detergen cair ke tangki kloset

Cukup tambahkan sedikit detergen cair yang memiliki aroma menyenangkan ke dalam tangkir air kloset.

Dengan begitu, air yang keluar begitu kamu menekan tombol flush untuk menyiram mengeluarkan aroma yang menyenangkan dan akan bertahan lama di udara.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/07/18/202800776/8-cara-agar-kamar-mandi-wangi-tanpa-menggunakan-pengharum-ruangan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke