Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Masalah Kesehatan yang Mengintai Kucing Tua

JAKARTA, KOMPAS.com- Saat kamu sudah berkomitmen untuk memelihara kucing, tentu kamu akan menjaga kesehatannya dan memberikan perawatan yang terbaik.

Terutama jika kamu memiliki kucing yang sudah berumur, beberapa perubahan dalam diri kucing membuatnya memerlukan perawatan yang ekstra.

Contohnya saja ia tak lagi bisa membersihkan dirinya sendiri, untuk itu kamu perlu menyisir bulunya dan melakukan grooming agar kucing tetap sehat.

Karena faktor usia dan kebiasaan yang berubah, banyak masalah kesehatan yang mulai muncul saat kucing sudah tua.

Melansir dari The Purrington Post, Kamis (3/2/2022), berikut ini adalah beberapa masalah kesehatan yang umum dialami kucing yang sudah tua.

Masalah kandung kemih

Apakah kucing mu yang sudah tua sering bolak balik ke kotak pasirnya untuk buang air? Penyebabnya bisa dikarenakan oleh inkontinensia urin yang merupakan hilangnya kontrol kandung kemih dan penyakit ginjal.

Untuk mengatasi masalah ini pilihlah makanan yang mengandung bahan khusus untuk kucing peliharaanmu.

Makanan yang mengandung cranberry, biji seledri dan acidifier alami dapat mempertahankan PH dan kadar abu yang tepat dapat mengatasi masalah kandung kemih.

Mobilitas berkurang

Masalah yang umum dialami oleh kucing yang sudah tua adalah menurunnya tingkat mobilitas.

Karena itu sebaiknya letakkan kebutuhan kucing seperti kotak pasir, wadah minum dan makanan di sekitar kucing.

Hal ini agar kucing tidak membutuhkan energi lebih untuk mencapai kotak pasir mereka, apalagi jika mereka sering buang air kecil.

Kucing senior sangat rentan terkena obesitas karena penurunan mobilitas, penurunan metabolisme dan kurangnya aktivitas fisik.

Sangat penting untuk memilih makanan yang tepat dengan kandungan serat dan nutrisi sehingga pencernaan kucing bisa lebih lancar.

Konsultasikan dengan dokter hewan tentang jenis makanan yang dibutuhkan agar membantu pergerakan makanan di sistem pencernaan. Selain itu ajak kucing untuk bermain dan beraktivitas fisik di rumah juga dapat membantu.

Bola bulu

Seiring bertambahnya usia dan penurunan mobilitas, kucing senior cenderung tak lagi membersihkan dirinya sendiri.

Karena itu grooming perlu kamu lakukan agar bulu-bulu rontok bisa hilang dan tidak tertelan oleh kucing.

Pastikan makanan kucing memiliki formula untuk mengurangi bola bulu jika kucingmu memiliki bulu lebat dan rentan menelan bola bulu.

Carilah bahan-bahan yang kaya akan asam lemak Omega-3 yang baik untuk bulu kucing. Serta serat alami untuk membantu pergerakan usus agar tidak ada masalah bola bulu.

Stress

Kucing sangat menyukai rutinitas, kucing dapat mengalami stress saat berada di lingkungan baru, orang baru dan kebiasaan baru.

Seiring bertambahnya usia kucing, mereka mungkin mulai mengalami perubahan dalam penglihatan atau pendengaran. Keadaan ini dapat membuat kucing frustasi dan menjadi stress.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/02/03/145000676/5-masalah-kesehatan-yang-mengintai-kucing-tua

Terkini Lainnya

5 Tanaman Dalam Ruangan yang Membuat Rumah Wangi Sepanjang Hari

5 Tanaman Dalam Ruangan yang Membuat Rumah Wangi Sepanjang Hari

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Darah dari Kasur

Cara Menghilangkan Noda Darah dari Kasur

Do it your self
5 Item Dekorasi yang Tak Lekang oleh Zaman

5 Item Dekorasi yang Tak Lekang oleh Zaman

Decor
6 Tips Menata Ruang Cuci Baju Berukuran Kecil

6 Tips Menata Ruang Cuci Baju Berukuran Kecil

Housing
6 Cara Meningkatkan Pencahayaan Alami di Dalam Rumah

6 Cara Meningkatkan Pencahayaan Alami di Dalam Rumah

Housing
Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Do it your self
6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

Do it your self
Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Housing
Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke