Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Ide Membuat Ruang Makan Multifungsi

Sayangnya, membuat ruang makan di rumah kerap memakan atau mengorbankan satu ruangan berharga di rumah. Padahal, tempat makan ini juga jarang digunakan sehingga kosong serta mengumpulkan debu. 

Untuk itu, ruang makan sebaiknya didesain multifungsi atau digabungkan bersama ruangan lain sehingga tidak terbengkalai. 

Mengutip dari Bobvila, Senin (17/1/2022), berikut enam ide membuat ruang makan yang multifungsi. 

Cukup tarik beberapa kursi bar untuk membuat bar sarapan makan di tempat tersebut. Penataan ini cocok sebagai tempat duduk ekstra untuk pertemuan besar, makan malam santai bersama keluarga, atau hanya sedikit relaksasi yang nyaman setelah memasak. 

Gunakan perabotan dengan bijak

Rak buku terbuka adalah cara instan dan mudah untuk membagi ruangan. Selain itu, menggunakan dua karpet berbeda dan lampu gantung yang keren dapat membantu menentukan ruang terpisah.

Sementara itu, warna dinding yang mencolok menyatukan semuanya dengan gaya yang menakjubkan. 

Sering kali ruang makan hanya mengumpulkan banyak debu lantaran jarang digunakan. Daripada membiarkannya kosong, gunakan untuk kegiatan lain yang tidak memiliki area sendiri seperti ruang kerja. 

Anda juga bisa memanfaatkan ruangan makan untuk tempat penyimpanan peralatan makan mewah atau mahal yang dimiliki. 

Tampilkan penyimpanan sebagai dekorasi

Penyimpanan praktis dapat berfungsi ganda sebagai seni dinding untuk ide ruang makan yang fungsional. Untuk menciptakannya, mulailah dengan mengoleskan cat papan tulis ke papan pasak yang murah.

Kemudian, rencanakan tata letak untuk papan pasak di dinding dan mulai menggantung  peralatan masak dan makan.

Papan pasak ini juga bisa digunakan untuk memajang topi, keranjang, atau koleksi apa pun yang Anda miliki. Solusi ini memungkinkan Anda menghubungkan dapur ekstra dengan cara memanfaatkan setiap inci ruang ruang makan secara praktis. 

Untuk membuat ruang makan menjadi ruang bersantai sekaligus, cobalah mempertimbangkan meja makan apik dengan dua fungsi, yakni bagian bawah meja bisa ditarik untuk digunakan sebagai meja biliar saat tidak dipakai.

Tentu saja ruang makan bisa menjadi area hiburan atau bersanatai bersama keluarga setelah acara makan malam selesai. 

Pilih denah lantai terbuka

Pergerakan menuju dapur terbuka telah menjadi salah satu tren terbesar dalam desain rumah selama dekade terakhir.

Merobohkan dinding dapur memberi pemilik rumah banyak ruang untuk memasak, ruang makan, serta interior yang lebih lapang dan ramah.

Jenis renovasi ini sering kali dapat dilakukan dengan biaya yang sangat wajar dan dapat sepenuhnya mengubah cara Anda menggunakan rumah.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/01/17/134900476/6-ide-membuat-ruang-makan-multifungsi-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke