Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Area yang Sering Lupa Dibersihkan di Dalam Rumah

JAKARTA, KOMPAS.com - Membersihkan rumah menjadi hal yang harus dilakukan secara rutin agar rumah tampak selalu rapi dan terhindari dari semua kuman dan bakteri. Akan tetapi, terkadang ada beberapa area yang sering dilupakan dalam pembersihan tersebut.

Seperti yang dilansir dari Mind Body Green, Jumat (30/7/2021), karena panas dan kelembapan dapat berkontribusi pada penumpukan kuman, Anda harus tetap rajin membersihkan rumah selama bulan-bulan hangat.

Berikut beberapa area yang cenderung menarik banyak kotoran pada musim kemarau, dan cara mudah untuk menjaganya tetap bersih.

1. Filter AC

Saat cuacapanas, AC bekerja sepanjang waktu untuk mendinginkan ruangan. Oleh sebab itu, pembersihan filter AC harus dilakukan secara rutin di musim panas.

Dengan membersihkan filter AC, akan membantu menjebak alergen dan polutan, serta mengurangi risiko jamur. Tak hanya itu, membersihkannya, AC akan bekerja lebih efektif.

2. Pancuran atau bak mandi

Jamur suka terbentuk dalam kondisi hangat dan basah, dan membuat area di sekitar bak mandi atau pancuran Anda rentan terhadap jamur.

Alih-alih menggunakan pemutih yang intens untuk mengobati jamur, menyemprotnya dengan cuka putih dapat bekerja dengan baik. Meskipun pemutih dapat mencerahkan area tersebut dan membunuh jamur di permukaan, namun tidak sampai ke akar masalahnya.

Jika Anda memiliki sepetak kecil jamur pada permukaan yang keras dan tidak keropos seperti ubin atau dinding pancuran, cukup tuangkan cuka putih ke dalam botol semprot dan semprotkan secara menyeluruh.

Biarkan selama satu jam, lalu bilas area tersebut dengan kain lembap dengan air hangat, namun hindari merendamnya dengan air.

Jika noda perlu digosok, Anda bisa membuat pasta dari soda kue dan air dalam mangkuk dan menggosoknya dengan spons.


3. Rak sepatu

Area tempat Anda menyimpan sepatu dan peralatan olahraga juga bisa menjadi sangat bau selama musim panas, ketika tingkat kelembapan cenderung lebih tinggi. Kelembapan menyebabkan pertumbuhan bakteri, yang dapat menghasilkan bau.

Sangat penting untuk mengatasi bau dengan mengatasi kelembapan daripada mencoba menutupi aroma dengan semprotan.

Untuk mengatasinya, baking soda atau soda kue dapat digunakan karena bisa menyerap kelembapan dan membantu memerangkap bau.

Untuk membersihkan udara, cukup letakkan kotak soda kue terbuka di area yang bau, tambahkan beberapa tetes minyak esensial yang menyegarkan untuk sedikit aroma tambahan jika Anda mau.

Berikan campuran ini seminggu sekali untuk menyegarkan aroma dan mengaktifkan kualitas penyerap bau dari soda kue. Anda juga bisa menaburkan soda kue ke dalam sepatu Anda untuk menyegarkan area tersebut dengan cepat.

Biarkan selama beberapa jam atau semalaman sebelum membuangnya.

4. Jendela

Musim panas adalah waktu yang tepat untuk membersihkan jendela Anda dan membiarkan matahari masuk. Untuk pembersih jendela buatan sendiri, gabungkan campuran 50: 50 air dan cuka putih dalam botol semprot.

Anda juga dapat menambahkan beberapa tetes minyak esensial lemon atau jeruk untuk aroma ekstra.

5. Tempat sampah

Di musim panas, pastikan untuk secara teratur mencuci tempat sampah Anda dengan sabun dan air, dan keringkan sepenuhnya.

Taburkan lapisan tipis soda kue di bagian bawah tempat sampah sebelum dimasukkan ke dalam kantong baru. Buang soda kue setiap beberapa minggu, dan mulailah dengan lapisan baru yang segar untuk membantu menyerap bau.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/07/30/132712176/5-area-yang-sering-lupa-dibersihkan-di-dalam-rumah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke