Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tips Supaya Baju Tak Dimakan Rayap Seperti Rachel Vennya

JAKARTA, KOMPAS.com--Selebgram Rachel Vennya sangat kesal karena tumpukan baju anaknya Xabiru Oshe Al Hakim, di dalam lemari rusak dan bolong-bolong karena dimakan rayap.

Rachel sangat kesal karena baju-baju yang dimakan rayap tersebut adalah baju-baju baru yang belum sempat digunakan.

Terlebih baju-baju itu adalah pakaian bermerek mulai dari Dior, Burberry, Gucci, hingga Bobo Chose.

"Sedih banget, ini baju-baju baru semua. Enggak tahu, ini kayak dimakan rayap gitu, benar-benar semuanya baru," ucap Rachel Vennya seperti dikutip Kompas.com, di Insta Story Rachel, Sabtu (17/7/2021).

Serangan rayap pada pakaian sebenarnya bisa dihindari agar tak terjadi insiden seperti yang dialami Rachel Vennya.

Tak hanya rayap, serangga lainnya juga bisa membuat baju menjadi bolong dan merusaknya sehingga tak lagi sedap dipandang. 

Kerusakan langsung dari serangga

Dilansir dari Embassy Cleaners, kerusakan langsung pada pakaian akibat serangga terjadi ketika ngengat dan terkadang rayap memakan kain secara langsung.

Jenis serangga ini senang memakan mohair, wol, bulu halus dan bulu alami dalam pakaian. Ngengat dan rayap juga dapat merusak campuran wol atau poliester dan campuran lainnya.

Kerusakan tidak langsung dari serangga

Ngengat, kecoak, dan kumbang menyebabkan kerusakan tidak langsung pada pakaian saat mereka memakan sisa makanan dan noda pada pakaian.

Mereka membuat makanan dari keringat, noda makanan, pati, dan tumpahan minuman yang tidak dibersihkan dari pakaian dengan benar sebelum disimpan.

Sangat penting untuk membersihkan pakaian dan menghilangkan noda dan sisa makanan atau minuman sebelum menyimpannya sehingga hama tidak menggunakan pakaian untuk makanan.


Pembersihan profesional memastikan bahwa bahkan noda yang kamu pikir telah ditangani hilang, sehingga mencegah hama menyerang lemari dan area penyimpanan lainnya.

Selain membersihkan pakaian secara menyeluruh sebelum disimpan, cara lain untuk mencegah hama merusak pakaian adalah dengan menyimpannya di peti kayu cedar dan menggunakan pecahan kayu cedar atau kapur barus.

1. Kapur barus

Bau kapur barus mengusir serangga dan larvanya, tetapi jangan pernah menempelkannya langsung pada pakaian.

Sebagai gantinya, gantung kapur barus di atas pakaian atau letakkan di dekat pakaian dan di area tertutup.


Sayangnya, kapur barus dapat meninggalkan bau yang tertinggal pada pakaian sehingga kamu mungkin perlu menggantungnya di luar selama beberapa hari atau membawanya ke pembersih profesional untuk mengembalikan kesegarannya, saat ingin memakainya.

2. Cedar

Potongan kayu cedar dan peti atau kotak penyimpanan dari kayu cedar juga bisa mengusir serangga karena aromanya, tetapi kotak cedar yang kedap udara melindungi yang terbaik dengan mengusir serangga.

Namun, sebaiknya cedar tidak bersentuhan langsung dengan pakaian. Karena, warna dari cedar bisa tertransfer ke pakaian dan membuat noda yang sulit dihilangkan.

Jika kamu tidak menyukai aroma cedar yang melekat pada pakaian, masukkan ke dalam mesin cuci atau serahkan pada pembersih profesional. 

https://www.kompas.com/homey/read/2021/07/17/214154076/tips-supaya-baju-tak-dimakan-rayap-seperti-rachel-vennya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke