Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Cara Membasmi Tikus di Pekarangan Rumah, Tanpa Racun dan Perangkap

JAKARTA, KOMPAS.com - Tikus adalah salah satu hama yang keberadaannya mengganggu di rumah. Tidak hanya merusak berbagai benda, tikus juga bisa menyebarkan penyakit.

Untuk membasmi tikus, Anda mungkin tergoda untuk menggunakan perangkap atau racun tikus. Akan tetapi, keduanya dapat menimbulkan risiko bagi anjing, anak-anak, dan lingkungan.

Dilansir dari Better Homes & Gardens Australia, Kamis (15/4/2021), berikut enam cara untuk membersihkan pekarangan rumah Anda dari tikus-tikus yang mengganggu.

1. Minyak peppermint

Tikus tidak suka bau minyak peppermint, jadi ini cara efektif untuk mengusirnya. Basahi beberapa bola kapas dengan 100 persen minyak peppermint murni.

Kemudian, letakkan di berbagai tempat di sekitar pekarangan rumah, termasuk garasi dan gudang. Lakukan ini kembali beberapa kali seminggu.

2. Catnip

Catnip disukai kucing, tapi tidak disukai tikus. Tanam catnip di beberapa tempat di sekitar pekarangan rumah Anda.

Tempatkan catnip di mana Anda menduga ada tanda-tanda aktivitas tikus, dilihat dari adanya sarang atau kotoran tikus.

3. Singkirkan sumber makanan dan air

Tikus akan mencari sumber makanan atau air di pekarangan rumah Anda. Pastikan keran tidak menetes dan singkirkan mangkuk makanan hewan atau wadah air di malam hari.

Jika Anda suka membuat kompos, simpan dengan aman dan kubur semua bahan organik jauh di dalam tempat sampah. Pastikan tertutup rapat di tempat sampah dan jangan tinggalkan kantong sampah di luar untuk waktu yang lama.

4. Jaga kebersihan pekarangan rumah

Anda dapat mencegah tikus dengan menjaga kebersihan dan kerapian pekarangan rumah. Singkirkan tumpukan kayu, buah yang jatuh dari pohonnya, dan pangkas tanaman yang tumbuh terlalu lebat.

5. Gunakan jaring tanah

Jika Anda ingin melindungi tanaman baru dari tikus, letakkan jaring di bawah tanah. Ini akan mencegah tikus menggali dan memakan akar dan umbi.


Tikus mungkin mengunyah jaring, jadi perhatikan baik-baik dan pasang jaring tanah dengan cermat.

6. Menyegel celah

Tikus akan mencoba memasuki rumah Anda melalui celah atau retakan di dinding luar. Gunakan sealant yang sesuai untuk memblokir setiap celah atau retakan.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/04/15/040400976/6-cara-membasmi-tikus-di-pekarangan-rumah-tanpa-racun-dan-perangkap

Terkini Lainnya

Cara Memperbaiki Pintu Rumah yang Berderit

Cara Memperbaiki Pintu Rumah yang Berderit

Do it your self
6 Hal yang Menarik Lalat Masuk ke Rumah dan Cara Membasminya

6 Hal yang Menarik Lalat Masuk ke Rumah dan Cara Membasminya

Housing
Cara Menghilangkan Lumut dari Halaman Rumah, Mudah dan Cepat

Cara Menghilangkan Lumut dari Halaman Rumah, Mudah dan Cepat

Pets & Garden
Jangan Asal, Ini Metode Terbaik Menyiram Tanaman Anggrek Menurut Ahli

Jangan Asal, Ini Metode Terbaik Menyiram Tanaman Anggrek Menurut Ahli

Pets & Garden
5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

Housing
Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Decor
Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Do it your self
6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

Housing
6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Do it your self
5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke