Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Cara Menarik untuk Mendekorasi Pintu Depan Rumah

JAKARTA, KOMPAS.com - Pintu depan adalah salah satu hal pertama yang dilihat seseorang ketika mereka datang ke rumahmu, jadi masuk akal untuk mendekorasi dan membuat tampilannya terlihat bergaya dan mengesankan orang lain.

Secara alami, bila kamu memiliki pintu depan yang dihias dan berwarna-warni, rumahmu akan terlihat lebih mengundang dan memberikan kesan pertama yang baik pada tamu.

Untuk mendekorasi pintu depan rumahmu, kamu tidak perlu memiliki sesuatu yang terlalu mewah atau mahal, cukup menambahkan beberapa barang di sana-sini untuk menciptakan sambutan yang hangat.

Dilansir dari beberapa sumber, Senin (15/3/2021), ada beberapa ide sederhana untuk mendekorasi pintu depan rumahmu dan membuatnya terlihat luar biasa dan ramah.

1. Papan nama

Itu selalu lebih baik untuk memiliki papan nama di luar rumahmu agar tugas menemukan rumahmu sedikit lebih mudah bagi tamumu.

Dalam hal ini, kamu dapat bereksperimen dengan berbagai font dan warna untuk membuat papan nama yang cantik dan menarik.

2. Tambahkan keset selamat datang yang unik

Untuk memberikan sentuhan unik dan kepribadian pada pintu depan rumahmu, gunakan keset warna-warni dan cerah untuk menambahkan semburat warna pada pintu masukmu.

Kamu juga bisa menggunakan keset lucu yang menarik perhatian tamu. Hanya dengan suatu gambar atau tulisan yang lucu, hal itu akan membawa senyuman di wajah para tamu, sehingga menciptakan suasana yang menyenangkan bagi mereka saat berkunjung ke rumahmu.

3. Pengetuk pintu bergaya

Salah satu ornamen pintu depan yang paling abadi adalah pengetuk pintu yang biasanya terbuat dari gagang besi atau alumunium.

Meskipun bel pintu mungkin lebih praktis, tetapi tidak ada yang semenarik seperti tampilan pengetuk. Ada banyak desain yang bisa dipilih juga, kamu bisa menggunakan desain klasik atau sesuatu yang lebih modern.

Tambahkan pengetuk pintu di pintu depan rumahmu untuk menikmati pesona dunia lama dan untuk membuat pintu depanmu terlihat abadi dan penuh gaya.


4. Gantung papan tulis

Kamu dapat menggantungkan papan tulis di pintu depan rumahmu sebagai item dekorasi yang unik, yang mana kamu dapat menulis sesuatu yang baru di atasnya setiap hari sesuai dengan suasana hatimu.

5. Keranjang bunga gantung

Ketika sampai pada hal-hal yang harus digantung di pintu depan, keranjang bunga adalah salah satu taruhan terbaik. Keranjang bunga gantung itu cantik, dapat diganti secara teratur, dan menambahkan sentuhan indah pada pintu.

Kamu bahkan tidak perlu memasukkan bunga hidup ke dalamnya jika menjaganya tetap hidup terlalu merepotkan, karena ada banyak bunga tiruan cantik di luar sana yang sama-sama mengesankan.

6. Plakat alamat dekoratif

Punya sedikit ruang di atas pintu depan rumahmu? Isi dengan plakat alamat khusus yang bergaya.

Hal ini akan membantu rumah atau pintu depan rumahmu menonjol dari tetanggamu dan menambahkan sedikit hiasan. Kamu dapat memilih gaya tradisional atau mencari sesuatu yang lebih modern dengan garis yang rapi.

7. Bawa tanaman hias

Jika kamu memiliki sedikit ruang di kedua sisi pintu, kamu dapat menciptakan ilusi jalan masuk yang megah dengan mengapitnya dengan pot tanaman.

Selain tanaman hias, kamu dapat menggunakan bunga, pohon kecil, atau bahkan tanaman rambat yang akan tumbuh di dinding untuk menciptakan suasana taman.

8. Letakkan kursi

Cukup letakkan kursi luar ruangan kecil dengan bantal dekoratif di sebelahnya, dan itu akan menbuat tampilan sekirar pintu menonjol dan terlihat sedikit lebih halus.

Bekerja dengan ruang di sekitar pintu sama bermanfaatnya dengan mendekorasi pintu itu sendiri.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/03/15/092948776/8-cara-menarik-untuk-mendekorasi-pintu-depan-rumah

Terkini Lainnya

6 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Meja Dapur

6 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Meja Dapur

Housing
Simak, 6 Tips agar Kulkas Hemat Listrik

Simak, 6 Tips agar Kulkas Hemat Listrik

Home Appliances
Bisa, Begini Cara Membersihkan Noda Minyak di Celana Jeans

Bisa, Begini Cara Membersihkan Noda Minyak di Celana Jeans

Do it your self
6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

Pets & Garden
5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

Do it your self
3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

Do it your self
3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

Do it your self
Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Do it your self
6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

Decor
5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

Decor
5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

Do it your self
7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

Housing
Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Do it your self
5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

Housing
Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke