Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ide Warna Cat Dinding Kamar yang Bisa Jadi Inspirasi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar tidur merupakan area pribadi yang merupakan ruang untuk beristirahat, relaksasi setelah melakukan banyak kegiatan di sepanjang hari.

Oleh sebab itu, kamar harus ditata sebaik mungkin untuk memberikan kesan nyaman, salah satunya pemilihan warna cat pada dinding.

Yang harus diperhatikan adalah jangan pernah memilih warna cat gelap seperti hitam atau biru tua terutama untuk kamar tidur sempit.

Sebab, warna ini akan membuat suasana lebih tertekan. Jika Anda memiliki kamar tidur yang dalam dan sempit, cat salah satu dinding yang memiliki luasan lebih lebar. Hal tersebut untuk menonjolkan panjang ruangan.

Dilansir dari The Spruce, Jumat (20/11/2020) ada beragam warna yang dapat menjadi pilihan untuk warna cat pada dinding kamar.

Biasanya kebanyakan orang memilih warna menenangkan seperti putih, krem, dan warna-warna netral lainnya . Namun, ada juga orang yang lebih memilih warna terang untuk cat dinding kamar.

Sebenarnya warna-warna apa saja yang paling baik untuk diaplikasikan di dalam kamar tidur? Berikut pilihannya.

1. Netral yang Menenangkan

Warna-warna netral ini selalu aman untuk menjadi pilihan, karena akan cocok dengan warna lain dari aksesori di dalam kamar.

Warna netral seperti putih, krem, abu-abu, serta gading dapat memberikan nuansa lebih bersih. Selain itu, untuk memadukannya, Anda bisa memilih warna lain yang diaplikasikan pada gorden, karpet, hingga sprei.


 

2. Pastel yang Lembut

Selain warna netral, Anda juga bisa mengaplikasikan warna pastel seperti biru lembut, lavender, hijau, mustrad, hingga merah muda atau pink.

Kamar tidur dengan warna pastel ini menampilkan kesan elegan. Untuk memadukannya, Anda bisa memilih warna yang lebih gelap ke dalam aksesori lainnya di dalam kamar.

3. Warna Ekspresif

Jika warna-warna cerah seperti merah, kuning, bisa membuat bahagia, mengapa tidak diaplikasikan di dalam kamar tidur?

Agar tidak terkesan terlalu penuh, aplikasikan warna ini di sebagian dinding saja. Atau bisa diaplikasikan di berbagai aksesori interior lainnya.

https://www.kompas.com/homey/read/2020/11/20/170000676/ide-warna-cat-dinding-kamar-yang-bisa-jadi-inspirasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke