Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Hanya Indonesia, Inilah Sejumlah Negara yang Rayakan Kemerdekaan Bulan Agustus

Kompas.com - 15/08/2021, 15:46 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

KOMPAS.com - Agustus adalah bulan yang istimewa bagi Indonesia. Di bulan ini, beberapa momen penting terjadi, yang puncaknya membawa Indonesia menjadi negara merdeka pada 17 Agustus 1945.

Ternyata, banyak negara di belahan dunia yang menjadikan Agustus sebagai bulan yang istimewa.

Negara-negara berikut, sama seperti Indonesia, juga meraih kemerdekaan pada bulan Agustus. Berikut sejumlah negara itu.

Baca juga: Jelang Hari Kemerdekaan, Wiranto Ajak Masyarakat Bersatu Hadapi Covid-19

Gabon

Sama dengan Indonesia, Gabon merdeka pada tanggal 17 Agustus, tepatnya di tahun 1960.

Gabon dulunya adalah satu dari empat koloni Prancis di bawah Afrique-Equatoriale francaise (AEF).

Pada 1960, Prancis sepakat agar Gabon bisa menjadi negara merdeka.

Baca juga: KBRI Roma Kukuhkan 4 Paskibra untuk HUT Kemerdekaan RI ke-76

Pakistan

Negara yang berbatasan dengan India ini merdeka pada tanggal 14 Agustus 1947, dan tidak terlepas dari kemerdekaan India.

Warga Pakistan adalah warga India mayoritas muslim yang bermigrasi dan tidak tahan dengan penjajahan Inggris.

Mereka lantas membentuk negara Pakistan, yang dimotori pejuang kemerdekaan asal India, Muhammad Ali Jinnah.

Baca juga: Peringati Kemerdekaan AS, Joe Biden: Mau Divaksin Berarti Patriotik

Malaysia

Kemerdekaan Malaysia diberikan Inggris pada 15 Agustus 1957.

Negara bekas jajahan Inggris ini memperingati hari kemerdekaannya setiap tahun, sebagai hari libur nasional.

Deklarasi kemerdekaan Malaysia resmi diumumkan di Stadion Merdeka Kuala Lumpur di hadapan Raja dan Ratu Thailand.

Baca juga: China Ancam Taipei Lagi: Kemerdekaan Taiwan Berarti Perang

India

200 tahun dijajah Inggris membawa India pada era baru, tatkala mengumumkan kemerdekaannya pada 15 Agustus 1947.

India merdeka melalui pemberontakkan yang pecah sejak 1857, yang dipimpin Mangal Pandey melalui baku tembak.

Pada 1947, Inggris meninggalkan Inadia dan membaginya jadi dua negara, India yang mayoritas Hindu dan Pakistan yang mayoritas Muslim.

Baca juga: Patung Liberty Kedua Siap Dikirim Perancis ke AS sebagai Hadiah Hari Kemerdekaan

Korea Selatan dan Korea Utara

Korea Selatan dan Korea Utara sama-sama merayakan kemerdekaan pada 15 Agustus 1945.

Kemerdekaan keduanya tidak lepas dari AS dan Soviet yang menyudahi pendudukan Jepang di semenanjung Korea.

Penyerahan dari Jepang kemudian dikenal sebagai Hari Pembebasan Nasional di Korea Selatan dan Utara--sebelum pecah jadi dua negara.

Baca juga: Inggris Keluar UE, Skotlandia Kembali Suarakan Harapan Kemerdekaan

Kongo

Hari kemerdekaan di negara ini disebut sebagai Hari Nasional Kongo.

Negara ini merdeka pada 15 Agustus 1960, sesudah Perancis memberikan kemerdekaan secara penuh.

Kemerdekaan diberikan pasca-80 tahun Kongo berada di bawah pemerintahan Perancis.

Baca juga: 4 Rekomendasi Film tentang Perjuangan Kemerdekaan Indonesia

Kirgizstan

Kirgizstan juga merayakan hari kemerdekaan pada Agustus, tepatnua pada 31 Agustus 1991.

Negara di Asia Tengah ini meraih kemerdekaan pasca-runtuhnya Uni Soviet.

Sejumlah negara di atas meraih kemerdekaannya di bulan Agustus. Menjadikan Agustus sebegai bulan istimewa.

Buah perjuangan dari banyak negara, untuk bisa berdaulat dan merdeka. Selamat hari kemerdekaan!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com