Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks PM Italia Silvio Berlusconi Masuk RS Lagi, Sudah 4 Hari Opname

Kompas.com - 25/03/2021, 15:23 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

Kantor berita AFP mewartakan, Cecconi tidak meminta penundaan persidangan meski kliennya dirawat di rumah sakit.

Sidang tersebut adalah lanjutan proses peradilan tentang skandal seks Berlusconi di pesta "bunga-bunga", bersama gadis di bawah umur Karima El Mahroug yang dijuliki "Ruby si pencuri hati".

Penyelidikan tersebut melibatkan dugaan uang tutup mulut Berlusconi kepada para saksi.

Baca juga: Eks PM Italia dan Bos AC Milan Silvio Berlusconi Sembuh dari Covid-19

Jaksa penuntut mengatakan, Berlusconi membayar 10 juta euro (kini Rp 170,4 miliar) selama 2011-2015 ke berbagai orang.

Sebanyak 7 juta euro (kini Rp 119,24 miliar) dibayarkan ke Ruby, yang masih di bawah umur saat ikut pesta tersebut.

Berlusconi selalu menyatakan, penyelidikan terhadapnya bermotif politik.

Baca juga: Zlatan Ibrahimovic Tertarik ke AC Monza, Silvio Berlusconi Katakan Jangan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com