Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pakar Hukum Internasional: Genosida Sudah Terjadi di Gaza

Ia percaya bahwa genosida sudah terjadi terhadap warga Palestina yang tinggal di Gaza.

"Ada konsepsi populer tentang genosida, bahwa seseorang dikatakan melakukan genosida hanya jika ada banyak orang yang tewas. Konvensi genosida, jika Anda membacanya, tidak mensyaratkan hal itu," tegas Quigley, dilansir dari Al Jazeera.

"Itu merupakan genosida jika sebuah negara memaksakan kondisi-kondisi tertentu pada sebuah populasi. Kondisi yang diperhitungkan akan mengakibatkan kematian setidaknya sebagian dari populasi tersebut."

"Jadi menurut saya, ketika pemerintah Israel memerintahkan evakuasi Gaza utara, mereka melakukan genosida pada saat itu, karena mereka tahu bahwa evakuasi semacam itu, tidak dapat dilakukan tanpa mengakibatkan kematian orang-orang. Khususnya, karena rumah sakit termasuk dalam perintah evakuasi," tambahnya.

Israel, seperti dilaporkan, terus menyerang Gaza.

Pada Kamis (16/11/2023), sedikitnya 11 warga Palestina tewas setelah serangan udara Israel menargetkan sebuah bangunan tempat tinggal di daerah pemukiman di kamp pengungsi Jabalia, di Gaza utara.

Serangan udara juga menghantam pabrik roti dan pabrik gandum di Gaza selatan, menyisakan hanya satu perusahaan yang masih bisa memproduksi tepung di daerah kantong tersebut.

Sedikitnya 10 orang tewas setelah serangan udara menghantam sebuah rumah di al-Qarara, sebelah timur Khan Younis. Di antara korban tewas terdapat anak-anak dan seorang bayi.

Serangan udara menghantam bagian timur dan barat Rafah. Satu serangan bom di sebelah timur Rafah menghantam sebuah peternakan unggas, menewaskan sedikitnya tujuh warga Palestina.

Mayat-mayat terus bergelimpangan di tanah di Kota Gaza, dan warga tidak dapat mengambilnya karena takut ditembak oleh pasukan Israel di kota yang kini telah hancur itu.

https://www.kompas.com/global/read/2023/11/17/100000770/pakar-hukum-internasional--genosida-sudah-terjadi-di-gaza

Terkini Lainnya

Gelombang Panas di India Tewaskan 33 orang, Termasuk Para Petugas Pemilu

Gelombang Panas di India Tewaskan 33 orang, Termasuk Para Petugas Pemilu

Global
Jelang Final Liga Champions dan Euro 2024, Spanyol Sita 11 Ton Kaus Sepak Bola Palsu

Jelang Final Liga Champions dan Euro 2024, Spanyol Sita 11 Ton Kaus Sepak Bola Palsu

Global
Netanyahu Bersikeras Perang Gaza Tak Akan Berakhir sampai Hamas Hilang Kemampuan

Netanyahu Bersikeras Perang Gaza Tak Akan Berakhir sampai Hamas Hilang Kemampuan

Global
Hamas Respons Positif Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden

Hamas Respons Positif Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden, Terdiri 3 Fase

Isi Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden, Terdiri 3 Fase

Global
Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel, Biden: Sudah Waktunya Perang Gaza Berakhir

Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel, Biden: Sudah Waktunya Perang Gaza Berakhir

Global
[POPULER GLOBAL] Pertempuran Rafah Kian Sengit | Trump Divonis Bersalah

[POPULER GLOBAL] Pertempuran Rafah Kian Sengit | Trump Divonis Bersalah

Global
Mantan Jubir Iran Bergelar Doktor Calonkan Diri Maju Pilpres

Mantan Jubir Iran Bergelar Doktor Calonkan Diri Maju Pilpres

Global
Israel: Pertempuran di Gaza Utara Berakhir

Israel: Pertempuran di Gaza Utara Berakhir

Global
Panzerbike, Sepeda Motor Terberat di Dunia Bermesin Tank Soviet

Panzerbike, Sepeda Motor Terberat di Dunia Bermesin Tank Soviet

Global
75 Tentara yang Ditawan Rusia Dikembalikan ke Ukraina

75 Tentara yang Ditawan Rusia Dikembalikan ke Ukraina

Global
Influencer Ini Dikecam Usai Tinggalkan Orang yang Diberi Tantangan Lompat ke Danau dengan Imbalan Rp 325.000

Influencer Ini Dikecam Usai Tinggalkan Orang yang Diberi Tantangan Lompat ke Danau dengan Imbalan Rp 325.000

Global
Isi Surat Pemimpin Tertinggi Iran bagi Mahasiswa Pro-Palestina di AS

Isi Surat Pemimpin Tertinggi Iran bagi Mahasiswa Pro-Palestina di AS

Global
Ahli Geologi Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Mona Lisa Dilukis, di Mana?

Ahli Geologi Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Mona Lisa Dilukis, di Mana?

Global
Irak Eksekusi 8 Orang, Dihukum karena Terkait Terorisme

Irak Eksekusi 8 Orang, Dihukum karena Terkait Terorisme

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke