Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Korban Tewas Gempa Turkiye dan Suriah Melampaui 15.000

Hingga saat ini, ada lebih banyak mayat ditarik dari puing-puing rumah yang runtuh di zona bencana, kata badan manajemen bencana Turkiye, Kamis (9/2/2023).

Badan itu mengatakan 12.391 orang telah dipastikan tewas di Turki setelah gempa Senin (6/2/2023) dini hari dan serangkaian gempa susulan, yang meruntuhkan ribuan bangunan di tenggara Turkiye.

Di sisi lain perbatasan di Suriah, 2.902 orang lainnya dilaporkan tewas.

Dilansir dari Associated Press, petugas penyelamat terus menarik orang yang masih hidup dari rumah yang rusak.

Harapan akan warga yang selamat mulai memudar di tengah suhu beku lebih dari tiga hari penuh sejak gempa melanda.

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan pada hari Rabu (8/2/2023) mengakui adanya kekurangan dalam tanggapan negaranya terhadap gempa paling mematikan di dunia dalam lebih dari satu dekade itu.

Harapan bahwa akan ada lebih banyak korban selamat akan muncul dari puing-puing ribuan bangunan yang roboh pun kian menyusut.

Dengan jumlah korban tewas yang dikonfirmasi saat itu mendekati 12.000, Erdogan mengunjungi provinsi Hatay yang paling terpukul, di mana lebih dari 3.300 orang tewas dan seluruh lingkungan hancur.

Warga di sana mengkritik upaya pemerintah, mengatakan penyelamatan amat lambat

Erdogan, yang menghadapi perjuangan keras untuk terpilih kembali pada Mei, bereaksi terhadap rasa frustrasi yang meningkat.

Dia mengakui adanya masalah dengan tanggap darurat gempa magnitudo 7,8 itu.

Gempa juga menghancurkan landasan pacu di bandara Hatay, yang semakin mengganggu respons tanggap darurat.

“Tidak mungkin bersiap menghadapi bencana seperti itu,” kata Erdogan.

“Kami tidak akan meninggalkan warga negara kami tanpa perawatan,” tambahnya.

https://www.kompas.com/global/read/2023/02/09/125421770/korban-tewas-gempa-turkiye-dan-suriah-melampaui-15000

Terkini Lainnya

Warga Thailand Pakai Boneka Doraemon dalam Ritual Panggil Hujan, Kok Bisa?

Warga Thailand Pakai Boneka Doraemon dalam Ritual Panggil Hujan, Kok Bisa?

Global
Dokter Palestina Meninggal Usai Ditahan 4 Bulan di Penjara Israel

Dokter Palestina Meninggal Usai Ditahan 4 Bulan di Penjara Israel

Global
88 Anggota Kongres AS dari Partai Demokrat Desak Biden Pertimbangkan Setop Jual Senjata ke Israel

88 Anggota Kongres AS dari Partai Demokrat Desak Biden Pertimbangkan Setop Jual Senjata ke Israel

Global
Banjir Brasil, 39 Tewas dan 74 Orang Hilang

Banjir Brasil, 39 Tewas dan 74 Orang Hilang

Global
Turkiye Setop Perdagangan dengan Israel sampai Gencatan Senjata Permanen di Gaza

Turkiye Setop Perdagangan dengan Israel sampai Gencatan Senjata Permanen di Gaza

Global
Dirjen WHO: Rafah Diserang, Pertumpahan Darah Terjadi Lagi

Dirjen WHO: Rafah Diserang, Pertumpahan Darah Terjadi Lagi

Global
Cerita Dokter AS yang Tak Bisa Lupakan Kengerian di Gaza

Cerita Dokter AS yang Tak Bisa Lupakan Kengerian di Gaza

Global
Asal-usul Yakuza dan Bagaimana Nasibnya Kini?

Asal-usul Yakuza dan Bagaimana Nasibnya Kini?

Global
Hujan Lebat di Brasil Selatan Berakibat 39 Orang Tewas dan 68 Orang Masih Hilang

Hujan Lebat di Brasil Selatan Berakibat 39 Orang Tewas dan 68 Orang Masih Hilang

Global
Rangkuman Hari Ke-800 Serangan Rusia ke Ukraina: '150.000 Tentara Rusia Tewas' | Kremlin Kecam Komentar Macron

Rangkuman Hari Ke-800 Serangan Rusia ke Ukraina: "150.000 Tentara Rusia Tewas" | Kremlin Kecam Komentar Macron

Global
Hamas Sebut Delegasinya Akan ke Kairo Sabtu Ini untuk Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Hamas Sebut Delegasinya Akan ke Kairo Sabtu Ini untuk Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Global
[POPULER GLOBAL] Pelapor Kasus Boeing Tewas | Pria India Nikahi Ibu Mertua 

[POPULER GLOBAL] Pelapor Kasus Boeing Tewas | Pria India Nikahi Ibu Mertua 

Global
Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Global
Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Global
Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun 'Menampakkan Diri'

Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun "Menampakkan Diri"

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke