Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sikap Jepang Soal Seruan Boikot KTT G20 jika Rusia Hadir

TOKYO, KOMPAS.com - Jepang buka suara soal seruan boikot KTT G20 dari negara-negara Barat jika perwakilan Rusia hadir atau ikut serta.

Menteri Keuangan Jepang Shunichi Suzuki pada Jumat (15/4/2022), menyatakan bahwa Jepang akan menghadiri pertemuan para menteri keuangan G20 pada minggu depan, ketika negara-negara Barat menyerukan pengusiran Rusia dari forum dan sesi boikot di mana Moskwa diwakili.

"Pemerintah Jepang tidak dalam posisi untuk menanggapi partisipasi masing-masing negara," kata Suzuki dalam konferensi pers ketika ditanya tentang rencana Rusia untuk bergabung dalam forum online, dilansir dari Reuters.

Sebelumnya, tuan rumah G20 Indonesia mengatakan pada Kamis (14/4/2022), bahwa Menteri Keuangan Rusia Anton Siluanov telah mengonfirmasi bahwa dirinya berencana untuk menghadiri pertemuan para menteri keuangan dan gubernur bank sentral dari Kelompok 20 ekonomi utama minggu depan.

Pejabat Kementerian Keuangan Indonesia Wempi Saputra juga mengatakan dalam briefing bahwa Indonesia sedang mempertimbangkan apakah akan mengundang Ukraina ke pertemuan, yang akan diadakan pada 20 April di Washington untuk membahas dampak konflik di Ukraina terhadap kondisi ekonomi global.

Pekan lalu, Menteri Keuangan AS Janet Yellen mengatakan Amerika Serikat akan memboikot beberapa pertemuan G20 jika pejabat Rusia muncul.

Menteri Keuangan Jerman Christian Lindner telah menyerukan penolakan segala bentuk kerjasama dengan Rusia di G20. 

"Pertemuan G20 mendatang adalah konferensi yang sangat penting untuk membahas berbagai masalah ekonomi global, termasuk kenaikan harga pangan dan energi karena invasi Rusia ke Ukraina, di mana partisipasi menteri keuangan dan gubernur bank sentral masing-masing negara pada dasarnya diharapkan," kata Suzuki.

Sementara itu, Suzuki menyampaikan, Jepang akan mengambil langkah-langkah yang tepat dalam kerja sama erat dengan sekutu G7 dan negara tuan rumah Indonesia.

Hal ini merujuk pada pernyataan para pemimpin G7 bulan Maret yang mengatakan bahwa platform internasional tidak boleh melanjutkan hubungan dengan Rusia dalam cara bisnis seperti biasa.

https://www.kompas.com/global/read/2022/04/15/120200370/sikap-jepang-soal-seruan-boikot-ktt-g20-jika-rusia-hadir

Terkini Lainnya

Korea Utara Kirim 600 Balon Sampah Lagi ke Korea Selatan, Apa Saja Isinya?

Korea Utara Kirim 600 Balon Sampah Lagi ke Korea Selatan, Apa Saja Isinya?

Global
Rangkuman Hari Ke-829 Serangan Rusia ke Ukraina: Zelensky Temui Prabowo | Italia Beda Sikap dengan AS-Jerman

Rangkuman Hari Ke-829 Serangan Rusia ke Ukraina: Zelensky Temui Prabowo | Italia Beda Sikap dengan AS-Jerman

Global
Mayoritas 'Exit Poll' Isyaratkan Partai Modi Menangi Pemilu India 2024

Mayoritas "Exit Poll" Isyaratkan Partai Modi Menangi Pemilu India 2024

Global
Bertemu Prabowo di Singapura, Zelensky Minta Dukungan dan Bilang Siap Perbanyak Pasok Produk Pertanian

Bertemu Prabowo di Singapura, Zelensky Minta Dukungan dan Bilang Siap Perbanyak Pasok Produk Pertanian

Global
Pentingnya Israel-Hamas Sepakati Usulan Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden...

Pentingnya Israel-Hamas Sepakati Usulan Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden...

Global
Menteri-menteri Israel Ancam Mundur Usai Biden Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru

Menteri-menteri Israel Ancam Mundur Usai Biden Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru

Global
Saat China Berhasil Daratkan Chang'e-6 di Sisi Jauh Bulan...

Saat China Berhasil Daratkan Chang'e-6 di Sisi Jauh Bulan...

Global
[UNIK GLOBAL] Penjual Sotong Mirip Keanu Reeves | Sosok 'Influencer Tuhan'

[UNIK GLOBAL] Penjual Sotong Mirip Keanu Reeves | Sosok "Influencer Tuhan"

Global
Korea Utara Kembali Terbangkan Balon Berisi Sampah ke Korea Selatan

Korea Utara Kembali Terbangkan Balon Berisi Sampah ke Korea Selatan

Global
Mengenal Apa Itu All Eyes on Rafah dan Artinya

Mengenal Apa Itu All Eyes on Rafah dan Artinya

Global
Trump Kini Berstatus Terpidana, Apakah Masih Bisa Maju ke Pilpres AS 2024?

Trump Kini Berstatus Terpidana, Apakah Masih Bisa Maju ke Pilpres AS 2024?

Global
Hezbollah Balas Serangan Israel dengan Drone Peledak

Hezbollah Balas Serangan Israel dengan Drone Peledak

Global
Estonia Tak Punya Rencana B Jika Ukraina Jatuh

Estonia Tak Punya Rencana B Jika Ukraina Jatuh

Global
PM Israel Bersikeras Penghancuran Hamas Syarat Akhiri Perang di Gaza

PM Israel Bersikeras Penghancuran Hamas Syarat Akhiri Perang di Gaza

Global
Katy Perry Bakal Tampil di Pesta Pranikah Putra Orang Terkaya di India

Katy Perry Bakal Tampil di Pesta Pranikah Putra Orang Terkaya di India

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke