Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vaksinasi Covid-19 Saat Hamil Bantu Proteksi Bayi Setelah Lahir

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Wanita hamil yang divaksin Covid-19 dapat membantu memproteksi bayinya setelah lahir.

Vaksin Covid-19 terhadap wanita hamil membantu mencegah kasus rawat inap terhadap bayi mereka jika terkena Covid-19.

Temuan tersebut disampaikan oleh para peneliti dari sejumlah rumah sakit anak di AS dan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS.

Dala, studinya, para peneliti tersebut mengamati anak-anak di bawah enam bulan antara Juli 2021 hingga Januari 2022, sebagaimana dilansir Reuters, Rabu (16/2/2022).

Studi ini menganalisis data dari 379 bayi yang dirawat di rumah sakit di mana 176 bayi dirawat karena Covid-19 dan 203 lain dirawat karena masalah lain.

Ditemukan bahwa vaksin Covid-19 secara keseluruhan 61 persen efektif dalam mencegah rawat inap pada anak-anak yang ibunya divaksinasi selama kehamilan.

Perlindungan itu meningkat menjadi 80 persen ketika ibu divaksinasi antara 21 pekan hingga 14 hari sebelum melahirkan.

Di sisi lain, efektivitas vaksinasi turun menjadi 32 persen untuk bayi yang ibunya disuntik vasksin lebih awal selama kehamilan.

Kendati demikian, para penulis penelitian ini memperingatkan bahwa perkiraan efektivitas pada awal kehamilan harus ditafsirkan dengan hati-hati karena ukuran sampel yang kecil.

Dana Meaney-Delman dari CDC AS mengatakan, latar belakang studi tersebut adalah ingin memastikan bahwa ibu dan bayinya terlindungi.

“Jadi begitu seorang wanita hamil bersedia divaksinasi, dia harus melakukannya terlebih dahulu,” kata Meaney-Delman.

Wanita hamil masuk dalam kategori kelompok rentan dan berisiko terkena gejala parah akibat Covid-19.

Selain itu, terinfeksi Covid-19 selama kehamilan dapat meningkatkan risiko kelahiran prematur, bayi meninggal, dan kemungkinan komplikasi kehamilan lainnya menurut CDC AS.

CDC AS merekomendasikan bahwa wanita yang sedang hamil, sedang menyusui, dan sedang mencoba untuk hamil harus mendapatkan vaksin dan tetap up to date dengan suntikan Covid-19.

Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa vaksinasi Covd-19 selama kehamilan tidak memiliki korelasi dengan kelahiran prematur atau bayi baru lahir dengan berat badan kurang.

https://www.kompas.com/global/read/2022/02/16/100100070/vaksinasi-covid-19-saat-hamil-bantu-proteksi-bayi-setelah-lahir

Terkini Lainnya

Korea Utara Kembali Terbangkan Balon Berisi Sampah ke Korea Selatan

Korea Utara Kembali Terbangkan Balon Berisi Sampah ke Korea Selatan

Global
Mengenal Apa Itu All Eyes on Rafah dan Artinya

Mengenal Apa Itu All Eyes on Rafah dan Artinya

Global
Trump Kini Berstatus Terpidana, Apakah Masih Bisa Maju ke Pilpres AS 2024?

Trump Kini Berstatus Terpidana, Apakah Masih Bisa Maju ke Pilpres AS 2024?

Global
Hezbollah Balas Serangan Israel dengan Drone Peledak

Hezbollah Balas Serangan Israel dengan Drone Peledak

Global
Estonia Tak Punya Rencana B Jika Ukraina Jatuh

Estonia Tak Punya Rencana B Jika Ukraina Jatuh

Global
PM Israel Bersikeras Penghancuran Hamas Syarat Akhiri Perang di Gaza

PM Israel Bersikeras Penghancuran Hamas Syarat Akhiri Perang di Gaza

Global
Katy Perry Bakal Tampil di Pesta Pranikah Putra Orang Terkaya di India

Katy Perry Bakal Tampil di Pesta Pranikah Putra Orang Terkaya di India

Global
Presiden Ukraina Zelensky Akan ke Singapura untuk Hadiri Forum Keamanan Shangri-La Dialogue

Presiden Ukraina Zelensky Akan ke Singapura untuk Hadiri Forum Keamanan Shangri-La Dialogue

Global
48 Jam Jelang Pemilu Meksiko, 1 Lagi Calon Wali Kota Tewas Dibunuh

48 Jam Jelang Pemilu Meksiko, 1 Lagi Calon Wali Kota Tewas Dibunuh

Global
Penyebab Tabrakan 2 Helikopter AL Malaysia Terungkap, Disebabkan Kesalahan Kru

Penyebab Tabrakan 2 Helikopter AL Malaysia Terungkap, Disebabkan Kesalahan Kru

Global
100 Rudal dan Drone Rusia Sasar Situs Energi Ukraina

100 Rudal dan Drone Rusia Sasar Situs Energi Ukraina

Global
Kecelakaan Kapal di Afghanistan, 20 Orang Termasuk Anak-anak Tenggelam

Kecelakaan Kapal di Afghanistan, 20 Orang Termasuk Anak-anak Tenggelam

Global
Agar Tak Ada Lagi Anak Korban Perang, Save The Children Serukan Gencatan Senjata di Gaza

Agar Tak Ada Lagi Anak Korban Perang, Save The Children Serukan Gencatan Senjata di Gaza

Global
Rangkuman Hari Ke-828 Serangan Rusia ke Ukraina: AS-Jerman Beri Izin Ukraina Serang Wilayah Rusia Pakai Senjata Mereka | China Tak Memihak

Rangkuman Hari Ke-828 Serangan Rusia ke Ukraina: AS-Jerman Beri Izin Ukraina Serang Wilayah Rusia Pakai Senjata Mereka | China Tak Memihak

Global
Marian, Ibu dari Michelle Obama, Meninggal di Usia 86

Marian, Ibu dari Michelle Obama, Meninggal di Usia 86

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke