Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Peneliti AS Berhasil "Memanen" Sinar Matahari dari Luar Angkasa

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Para peneliti dari Kementerian Pertahanan Amerika Serikat (AS) telah menguji coba sebuah prototipe panel surya seukuran kotak piza di luar angkasa.

Prototipe panel surya itu berhasil “memanen” energi matahari di luar angkasa dan mengubahkan menjadi energi listrik.

Para peneliti berharap, suatu hari nanti, teknologi tersebut dapat semakin berkembang dan langsung menyalurkan energi ke bumi.

Prototipe tersebut dinamakan Photovoltaic Radiofrequency Antenna Module (PRAM) sebagaimana dilansir dari The National.

Para peneliti meluncurkan PRAM melalui drone X-37B Pentagon, pesawat luar angkasa tak berawak yang dirahasiakan.

Setelah diluncurkan, PRAM dapat mengorbit bumi setiap 90 menit sekali dan mampu menangkap sinar matahari sebelum terdifusi di atmosfer bumi.

Karena mampu menangkap sinar matahari sebelum terdifusi, produksi listrik dari PRAM jauh lebih efektif.

Salah satu peneliti, Paul Jaffe, mengatakan kepada CNN bahwa prototipe tersebut memanen banyak sekali sinar matahari dan menghasilkan listrik.

Meski hanya seukuran kotak pizza, prototipe tersebut mampu menghasilkan energi listrik sekitar 10 watt, kira-kira energi yang dibutuhkan untuk menyalakan tablet.

Para peneliti berharap, suatu hari nanti teknologi ini dapat ditingkatkan untuk menyuplai energi listrik untuk seluruh kota.

“Langkah logis berikutnya adalah meningkatkannya ke area yang lebih luas yang mengumpulkan lebih banyak sinar matahari,” ujar Jaffe.

Energi matahari yang “dipanen” di luar angkasa dapat dikirim ke Bumi sebagai gelombang mikro atau sinar laser sebelum diubah menjadi listrik yang dapat digunakan.

https://www.kompas.com/global/read/2021/02/26/200426470/peneliti-as-berhasil-memanen-sinar-matahari-dari-luar-angkasa

Terkini Lainnya

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Global
Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Global
Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun 'Menampakkan Diri'

Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun "Menampakkan Diri"

Global
Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Global
Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Internasional
Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Global
Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Internasional
Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Global
Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Internasional
Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Global
Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Global
Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Global
Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Global
Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke