Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Es Teh Stroberi, Minuman Segar untuk Berbuka Puasa

KOMPAS.com - Es teh adalah minuman segar pelepas dahaga favorit semua orang, kamu bisa membuatnya untuk takjil buka puasa.

Es teh ini bisa ditambahkan sirop stroberi untuk kreasi rasa agar tidak bosan dan beri perasan jeruk lemon menambah rasa citrus.

Es teh stroberi dibuat dengan bahan teh celup, sirop stroberi, jeruk lemon, gula pasir, dan es batu.

Simak resep es teh stroberi untuk berbuka puasa, dikutip dari buku "Street Food Trendy: Sexy Drinks, Minuman Segar dan Menggoda" (2014) karya Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

  • Resep Es Teh Manis ala Restoran, Simak Rahasianya
  • Resep Es Teh Manis Sereh ala Restoran Mewah, Bikinnya 15 Menit 

Cara membuat es teh stroberi:

1. Seduh teh celup dalam air panas pada jar.

2. Peras satu buah jeruk lemon, campur dengan sirop stroberi dan gula pasir.

3. Tuang ke dalam larutan teh, dinginkan dalam lemari es.

4. Tuang ke dalam gelas, beri es batu dan irisan jeruk lemon.

5. Sajikan.

Buku "Street Food Trendy: Sexy Drinks, Minuman Segar dan Menggoda" (2014) karya Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2023/03/30/190500675/resep-es-teh-stroberi-minuman-segar-untuk-berbuka-puasa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke