Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Semur Daging Lapis, Bikin untuk Lauk Buka Puasa

KOMPAS.com - Semur daging bisa kamu jadikan pilihan lauk makan untuk sahur atau buka puasa. Kamu bisa memasaknya sekaligus dan menyimpan beberapa untuk sahur.

Bumbu semur daging pada resep olahan daging ini menggunakan bawang bombai, kecap manis, kecap asin, dan saus tiram.

  • Resep Daging Sapi Asam Manis, Pakai Sisa Daging Barbeque
  • Resep Daging Sapi Maranggi, Masak Seperti Febs MasterChef Season 8

Cara membuat semur daging lapis ini, semua bahan dicampur dalam satu wajan dan masak hingga daging empuk.

Selengkapnya, ikuti resep semur daging lapis dari buku “30 Resep Masakan Pilihan Dari Dapoer Tempo Doeloe” (2013) oleh Riena Primori Martiana terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep semur daging lapis

Bahan

  • Resep Daging Sapi Goreng Bumbu Lengkuas, Jadikan Stok Frozen Food
  • Resep Daging Masak Nanas, Lauk Praktis Tinggal Tumis

 

  • Resep Daging Panggang Kopi, Turunkan Risiko Terjangkit Covid-19
  • Resep Daging Cincang Kukus Sayur Asin, Lauk Simpel Makan Bubur

Cara membuat semur daging lapis

  1. Siapkan panci bersih, tambahkan daging dan sedikit garam dan bawnag putih bubuk. Biarkan selama minimal ½ jam.
  2. Kocok lepas telur, masukkan daging, aduk hingga semuanya menjadi rata.
  3. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang merah, bawang putih, dan bawang bombai hingga warnanya kuning dan harum. Tuang telur dan daging, aduk hingga rata sampai telur mulai menggumpal.
  4. Tuang kecap asin, kecap manis, dan saus tiram. Tuang air dan tambahkan dengan garam, lada putih, dan lada hitam. Masak hingga mendidih dan daging matang.
  5. Kalau daging sudah matang, angkat semur daging lapis dengan segera.

Buku “30 Resep Masakan Pilihan Dari Dapoer Tempo Doeloe” (2013) oleh Riena Primori Martiana terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2022/04/02/200700075/resep-semur-daging-lapis-bikin-untuk-lauk-buka-puasa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke