Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Jurusan Sepi Peminat di UNY dan Daya Tampung, Persiapan SNBP 2024

Kompas.com - 15/11/2023, 18:40 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Siswa kelas 12 yang mau mendaftar di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) lewat jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 perlu tahu apa saja jurusan sepi peminat di UNY.

Mengetahui jurusan sepi peminat di UNY mungkin bisa jadi strategimu agar lolos di SNBP 2024 mendatang.

Selain tahu jurusan sepi peminat di UNY, calon mahasiswa juga perlu tahu daya tampung jurusan incaranmu di UNY pada jalur SNBP.

Dilansir dari laman sidata-ptn-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id, Rabu (15/11/2023) berikut jurusan sepi peminat di UNY dan daya tampungnya di SNBP 2023 lalu.

Baca juga: Tes SNBT Apa Saja? Siswa Kelas 12 dan Gap Year Wajib Tahu

Jurusan sepi peminat di UNY

Sebagai informasi, jurusan sepi peminat di UNY ini artinya calon mahasiswa yang mendaftar kurang dari 110 orang di suatu jurusan kuliah.

Bagi calon mahasiswa yang mau mendaftar di UNY, terdapat 76 prodi pada SNBP 2023 ini.

1. Pendidikan Teknik Elektronika

  • Peminat 2022: 52
  • Daya Tampung 2023: 8

2. Pendidikan Teknik Mekatronika

  • Peminat 2022: 97
  • Daya Tampung 2023: 16

3. Ilmu Keolahragaan

  • Peminat 2022: 84
  • Daya Tampung 2023: 24

4. Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar

  • Peminat 2022: 81
  • Daya Tampung 2023: 24

5. Pendidikan Kriya

  • Peminat 2022: 52
  • Daya Tampung 2023: 16


Baca juga: Pilih Kerja atau Wirausaha? Dosen UMJ Sarankan Ini bagi Fresh Graduate

6. Pendidikan Bahasa Jerman

  • Peminat 2022: 89
  • Daya Tampung 2023: 16

7. Pendidikan Bahasa Prancis

  • Peminat 2022: 71
  • Daya Tampung 2023: 16

8. Pendidikan Seni Musik

  • Peminat 2022: 85
  • Daya Tampung 2023: 16

9. Fisika

  • Peminat 2022: 101
  • Daya Tampung 2023: 16

10. Pendidikan Luar Sekolah

  • Peminat 2022: 107
  • Daya Tampung 2023: 16

Baca juga: Cek Lomba yang Bisa Memperbesar Peluang Lolos Beasiswa Indonesia Maju

Demikian 10 jurusan sepi peminat di  UNY dan daya tampungnya di SNBP 2023. Informasi ini bisa menambah wawasan siswa kelas 12 yang mau mendaftar SNBP 2024 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com