Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UIN Malang Buka Beasiswa 2023 bagi Siswa SMA-SMK, Kuliah Gratis-Asrama

Kompas.com - 01/03/2023, 09:39 WIB
Dwi Oktariana,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Beasiswa Teladan 2023 untuk calon mahasiswa baru di Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang telah dibuka hingga 31 Maret 2023.

Beasiswa Teladan ini ditujukan kepada calon mahasiswa UIN Malang yang memiliki prestasi hafalan Al-Qur’an hingga prestasi di bidang olahraga dan seni.

Terdapat tiga kategori mahasiswa yang dapat mendaftar beasiswa ini, yaitu memiliki hafalan Al-Qur’an 30 juz secara sempurna (mutqin), memiliki kemampuan dalam Qira’atul Kutub dan telah hafal nadhom Alfiyah Ibnu Malik, dan memiliki prestasi minimal di tingkat provinsi pada bidang olahraga atau seni.

Baca juga: 26 Jurusan Kuliah UIN Jakarta Berikut Daya Tampung SNBP 2023

Dikutip dari laman portal penerimaan mahasiswa baru UIN Malang, beasiswa yang diberikan dalam program ini berupa pembebasan biaya uang kuliah tunggal(UKT) selama 8 semester dan bebas biaya uang asrama (ma’had).

Sebanyak 27 program studi (prodi) dari 7 fakultas dapat dipilih bagi calon mahasiswa yang mendaftar dalam beasiswa ini.

Bagi calon mahasiswa yang ingin mendaftar beasiswa ini, berikut syarat pendaftaran beasiswa teladan UIN Malang 2023:

Baca juga: Beasiswa Bank Indonesia 2023 bagi Siswa SMK hingga Mahasiswa

Syarat pendaftaran beasiswa teladan UIN Malang 2023

  1. Siswa SMA, SMK, MA, Madin, dan Pesantren Muaddalah yang dinyatakan lulus pada tahun 2022 dan 2023.
  2. Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).
  3. Pendaftar di bidang hafalan Al-Qur’an dan prestasi olahraga atau seni harus melampirkan sertifikat hafalan atau prestasi.

Prosedur seleksi

  1. Tes preferensi yang dilakukan secara daring.
  2. Tes bidang yang dilakukan secara langsung di kampus 1 UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.

Baca juga: Biaya Kuliah Kedokteran UI, UIN Malang, UIN Jakarta, dan UIN Makassar

Prosedur pendaftaran 

  1. Melakukan registrasi akun di laman reg.uin-malang.ac.id
  2. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 300 ribu
  3. Login akun yang telah dibuat dengan memasukkan username dan password
  4. Mengisi data dan mengunggah berkas yang diperlukan (pas foto dan sertifikat)
  5. Mencetak formulir pendaftaran dan melampirkan berkas untuk tahap seleksi selanjutnya

Periode pelaksanaan beasiswa teladan UIN Malang 2023

  • Pendaftaran: 20 Februari-31 Maret 2023
  • Seleksi: 4-5 April 2023
  • Pengumuman: 12 April 2023
  • Isi biodata: 12-30 April 2023
  • Validasi data: 2-5 Mei 2023

Bagi calon mahasiswa yang tertarik untuk mendaftar, silakan kunjungi laman http://pmb.uin-malang.ac.id/ untuk informasi lebih lengkap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com