Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

JX-Express Buka Lowongan Kerja bagi Lulusan D3-S1, Simak Syaratnya

KOMPAS.com - Bisnis ekspedisi semakin menggeliat. Hal ini juga disebabkan berbelanja melalui online shop semakin familiar di tengah masyarakat.

Jika kamu tertarik bergabung di salah satu perusahaan ekspedisi, ada informasi lowongan kerja menarik nih.

PT Jaya Ekspress Transindo atau JX-Express membuka lowongan pekerjaan. PT Jaya Ekspress Transindo adalah mitra logistik yang berdedikasi dan anak perusahaan JD.ID yang menyediakan solusi logistik paket lengkap untuk penjual online dan klien korporat di Indonesia.

Didirikan pada tahun 2015, melalui merek J-Express atau JX, juara di Cash On Delivery, Card Swipe on Delivery, dan Regular Delivery.

Melansir dari laman www.j-express.id, Kamis (16/9/2021), ada 2 lowongan pekerjaan bagi lulusan D3 dan S1. Lowongan kerja ini juga terbuka bagi lulusan baru. Yuk simak bersama informasi lowongan pekerjaan ini. 

People Partner Administration

Kriteria

1. Pendidikan minimal D3 di bidang apapun.

2. Maksimal 26 tahun fresh graduate atau lulusan baru dipersilakan melamar.

3. Menguasai Microsoft Excel (VlookUp, Pivot).

4. Memiliki keterampilan komunikasi yang baik, kemauan untuk bekerja di lingkungan yang serba cepat.

5. Membantu tugas administrasi (absen, verklaring, dan kontrak pegawai).

6. Data monitoring harian dan pegawai kontrak baru skala nasional.

7. Penempatan DKI Jakarta.

Data Analyst

Persyaratan

1. Minimum gelar Sarjana (S1) dari jurusan apapun. (Teknologi Informasi, Statistik, atau MIS lebih disukai).

2. Berpengetahuan dalam bidang logistik dan statistik.

3. Keterampilan yang dibutuhkan : MySQL, Ms Excel, Metabase, Hadoop, Big Query.

4. Mampu membuat laporan dan dashboard yang informatif.

5. Seorang pemain tim, ingin belajar, terorganisir, dan memiliki keterampilan pemecahan masalah yang kuat.

6. Mahir berbahasa Inggris adalah suatu keharusan.

Uraian tugas

1. Aktif berkomunikasi dengan pengguna dalam menerjemahkan persyaratan laporan mereka.

2. Mengumpulkan, mengolah, menganalisis, dan memvalidasi data dari berbagai sumber (bekerja sama dengan Data Miner) sebelum disajikan kepada pengguna dalam bentuk laporan.

3. Menyelesaikan permintaan data sesuai dengan kebutuhan pengguna.

4. Memastikan data di-dashboard monitoring up to date.

5. Menghasilkan laporan informatif kepada pengguna secara berkala (Harian, Mingguan, dan Bulanan).

6. Penempatan DKI Jakarta.

Jika tertarik bergabung di JX-Express kirimkan lamaranmu di laman https://www.j-express.id/career. Untuk informasi lebih detail dan lowongan kerja lainnya bisa dibaca melalui laman tersebut.

https://www.kompas.com/edu/read/2021/09/17/061800471/jx-express-buka-lowongan-kerja-bagi-lulusan-d3-s1-simak-syaratnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke