Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manipulasi Poster Film Netflix "Bin Laden" Dibintangi Tom Hanks

Kompas.com - 06/09/2023, 19:54 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Beredar poster film Netflix berjudul "Bin Laden" yang diperankan oleh aktor Hollywood Tom Hanks.

Bin Laden merupakan pemimpin kelompok teroris Al-Qaeda yang memiliki nama lengkap Osama bin Laden.

Ia disebut-sebut sebagai dalang di balik serangan 9/11 yang menyebabkan Pentagon terbakar dan menara World Trade Center (WTC) runtuh.

Sejumlah akun Facebook menyebar poster digital film pemimpin kelompok teroris yang tewas dalam operasi rahasia pasukan khusus Amerika Serikut (AS) itu. Contohnya akun ini, ini, ini, dan ini.

"Selamat pagi, film-film Netflix ini semakin konyol," tulis salah satu akun pada 25 Agustus 2023, dalam terjemahan bahasa Indonesia.

Lantas, benarkah Netflix membuat film Bin Laden dengan Tom Hanks sebagai aktornya?

Tidak ada pengumuman di Netflix

Kompas.com tidak menemukan film yang dimaksud dalam poster di daftar film Netflix.

Sementara itu, situs IMBd Tom Hanks tidak memuat informasi apa pun soal keterlibatannya dalam proyek film Osama bin Laden.

Osama bin Laden merupakan sosok fenomenal. Aksi terornya mengakibatkan ribuan orang tewas.

Apabila Tom Hank memerankan sosok tersebut, normalnya media akan menyoroti pengangkatan tema yang kontroversial semacam itu.

Namun, sejauh ini tidak ditemukan informasi penggarapan film yang mengangkat cerita soal Osama bin Laden.

Sumber gambar

Poster film yang beredar di media sosial kemungkinan besar merupakan gambar manipulasi.

Dilansir Snopes, poster itu telah banyak beredar di Reddit dan platform meme atau lelucon di media sosial.

Sejumlah unggahan memberi kredit kepada seniman digital Dark Matter in Corp.

Poster film "Bin Laden" dengan Tom Hanks sebagai aktornya diunggah pada 14 Agustus 2023 di akun Instagram @darkmatterincorp.

Riwayat unggahan di akun Instagram itu menampilkan karya-karya digital yang dihasilkan dengan bantuan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).

Kemunculan poster itu dikaitkan dengan kecenderungan film-film Hollywood menggunakan aktor kulit putih untuk menceritakan kisah orang-orang non-kulit putih, termasuk yang lahir di Arab Saudi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dark (@darkmatterincorp)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Waspadai Penipuan melalui APK PPS Pemilu 2024

Waspadai Penipuan melalui APK PPS Pemilu 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Kebakaran Hutan di Argentina, Bukan Dampak Serangan Hamas ke Israel

[KLARIFIKASI] Video Kebakaran Hutan di Argentina, Bukan Dampak Serangan Hamas ke Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bendera Resmi Palestina pada 1939 Ada Gambar Bintang Daud

[HOAKS] Bendera Resmi Palestina pada 1939 Ada Gambar Bintang Daud

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Hotman Paris Layangkan Somasi kepada Megawati

[HOAKS] Hotman Paris Layangkan Somasi kepada Megawati

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Kebakaran di Mesir Diklaim Terjadi di Palestina

[KLARIFIKASI] Video Kebakaran di Mesir Diklaim Terjadi di Palestina

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Mahfud Sebut Rasio Pajak Indonesia Hanya 11 Persen

CEK FAKTA: Mahfud Sebut Rasio Pajak Indonesia Hanya 11 Persen

Data dan Fakta
INFOGRAFIK: Cek Fakta Pernyataan Prabowo tentang 34 Elemen Bumi Langka

INFOGRAFIK: Cek Fakta Pernyataan Prabowo tentang 34 Elemen Bumi Langka

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Jutaan Relawan Jokowi Pindah Haluan Dukung Anies Baswedan

INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Jutaan Relawan Jokowi Pindah Haluan Dukung Anies Baswedan

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Anies Sebut 85 Persen Masyarakat Bangun Rumah Sendiri

CEK FAKTA: Anies Sebut 85 Persen Masyarakat Bangun Rumah Sendiri

Data dan Fakta
11 Tahun Meninggalnya Diego Mendieta, Potret Suram Sepak Bola Indonesia

11 Tahun Meninggalnya Diego Mendieta, Potret Suram Sepak Bola Indonesia

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Partai Gelora Putar Haluan, Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

[HOAKS] Partai Gelora Putar Haluan, Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] KPU dan MK Coret Gibran dari Posisi Cawapres

[HOAKS] KPU dan MK Coret Gibran dari Posisi Cawapres

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Harimau Berkeliaran di Pamekasan

[HOAKS] Video Harimau Berkeliaran di Pamekasan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Hotman Paris Pimpin Seluruh Pengacara Dukung Anies

[HOAKS] Hotman Paris Pimpin Seluruh Pengacara Dukung Anies

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Judul Artikel Ribuan Akun Palsu China Ingin Kacaukan Pemilu 2024

[KLARIFIKASI] Judul Artikel Ribuan Akun Palsu China Ingin Kacaukan Pemilu 2024

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com