Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bermain sebagai Kucing, "Stray" Jadi Rilis Game Paling Sukses Annapurna Interactive

Kompas.com - 22/07/2022, 16:30 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Game Stray yang dirilis publisher indie Annapurna Interactive berhasil mencuri perhatian gamer.

Menawarkan gameplay unik, yakni bermain sebagai seekor kucing oranye di dunia era cyberpunk, Stray sejauh ini menjadi rilis tersukses Annapurna Interactive.

Dilansir dari GameRant, Stray berhasil mencatatkan angka pemain bersamaan mencapai 62.993 di platform Steam pada saat perilisan 19 Juli 2022.

Angka itu melampaui jumlah pemain tertinggi game action Elden Ring hingga hampir dua kali lipat.

Tak hanya itu, Stray juga melampaui jumlah pemain game besutan BlueTwele Studio sebelumnya, Twelve Minutes, yang mencatatkan jumlah pemain tertinggi 8.021 player.

Apa itu Stray?

Dilansir dari laman Annapurna Interactive, Stray merupakan buah karya BlueTwelve Studio, sebuah studio kecil asal Perancis selatan.

Game ini dirilis pada 19 Juli 2022 untuk platform PlayStation 4 dan Playstation 5, serta PC.

Stray adalah game petualangan dengan sudut pandang orang ketiga, di mana player bermain sebagai seekor kucing oranye dengan latar dunia era cyberpunk.

"Lihat dunia melalui mata kucing dan berinteraksilah dengan lingkungan dengan cara yang menyenangkan," demikian deskripsi di laman Annapurna Interactive.

Dalam petualangannya, kucing oranye yang dikendalikan pemain akan ditemani dengan drone kecil B12.

Menggabungkan kelincahan si kucing dan bantuan teknologi dari B12, player harus menghadapi kerasnya dunia era cyberpunk.

Sukses komersial dan dipuji kritikus

Stray tidak hanya sukses secara komersial, tetapi juga mendapatkan banyak pujian dari kritikus game.

Menurut GameRant, Stray saat ini memegang skor ulasan pengguna "Sangat Positif" di Steam, dengan approval rating mencapai 97 persen.

Di laman rating MetaCritic, Stray mencatatkan skor 83 (versi PC) dan 84 (versi PS5).

Sementara itu, para kritikus menghujani game indie ini dengan pujian untuk puzzle intuitif dan orisinalitas karakter utama yang dihadirkan.

Kepopuleran Stray juga mendorong tren unik di media sosial, di mana para gamer menunjukkan momen ketika hewan peliharaan mereka terlihat sangat berminat melihat game itu dimainkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Belum Ada Bukti Rafael Alun Korupsi Rp 3.000 Triliun

[KLARIFIKASI] Belum Ada Bukti Rafael Alun Korupsi Rp 3.000 Triliun

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Ledakan Asteroid Saat Menabrak Bulan

[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Ledakan Asteroid Saat Menabrak Bulan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Ronaldo Berikan Pujian kepada Timnas Indonesia U23

[HOAKS] Ronaldo Berikan Pujian kepada Timnas Indonesia U23

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bulan Kembar di Pegunungan Arfak pada 26 April

[HOAKS] Bulan Kembar di Pegunungan Arfak pada 26 April

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Pelatih Korsel Mengamuk Usai Kalah dari Indonesia di Piala Asia U23

[HOAKS] Video Pelatih Korsel Mengamuk Usai Kalah dari Indonesia di Piala Asia U23

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Penjelasan Pertamina soal Video Konsumen Cekcok di SPBU Putussibau

[KLARIFIKASI] Penjelasan Pertamina soal Video Konsumen Cekcok di SPBU Putussibau

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda | Bahaya SO2 di Jawa

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda | Bahaya SO2 di Jawa

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks Sandra Dewi Dijemput Paksa Polisi

[VIDEO] Beredar Hoaks Sandra Dewi Dijemput Paksa Polisi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konten Satire, Jokowi Pegang 'Kartu Kabur Saat Demo'

[KLARIFIKASI] Konten Satire, Jokowi Pegang "Kartu Kabur Saat Demo"

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks Uang Nasabah Hilang di Bank akibat Bansos Pemilu, Jangan Terhasut!

[VIDEO] Hoaks Uang Nasabah Hilang di Bank akibat Bansos Pemilu, Jangan Terhasut!

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Pengibaran Bendera GAM Setelah Putusan MK, Awas Provokasi

INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Pengibaran Bendera GAM Setelah Putusan MK, Awas Provokasi

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Bantahan Indonesia soal Upaya Normalisasi Hubungan dengan Israel

INFOGRAFIK: Bantahan Indonesia soal Upaya Normalisasi Hubungan dengan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com