Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CEK FAKTA: Benarkah Empon-empon Sembuhkan PMK pada Sapi ?

Kompas.com - 18/06/2022, 08:20 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Ramuan tradisional layaknya jamu atau empon-empon diyakini dapat menyembuhkan sapi yang terkena penyakit mulut dan kuku (PMK).

Seperti diberitakan oleh Kompas.com sebelumnya, pada 15 Juni 2022 Pemerintah Kabupaten Magetan, Jawa Timur mengeklaim separuh sapi PMK di wilayahnya sembuh setelah diberi ramuan tradisional.

Dinas Peternakan dan Perikanan (Dispeterikan) Kabupaten Magetan mencatat dari 1.790 sapi yang terpapar PMK 50 persennya sudah mengalami kesembuhan.

Dispeterikan Kabupaten Magetan pun giat melakukan sosialisasi penggunaan obat tradisional untuk mencegah penularan PMK. seperti, empon-empon dan rempah-rempah. Mengingat saat ini masih belum tersedia vaksin untuk sapi PMK.

Baca juga: [HOAKS] Bahaya Mengonsumsi Daging akibat Adanya Penyakit PMK

Benarkah secara ilmiah jamu tradisional atau empon-empon bisa menyembuhkan penyakit PMK?

Meningkatkan imunitas sapi

Dosen Departemen Ilmu Penyakit Dalam, Fakultas Kedokteran Hewan, Universitas Gadjah Mada (UGM) Slamet Raharjo menjelaskan, jamu tradisional atau empon-empon bukan obat untuk mematikan virus pada sapi yang terkena PMK.

Pemberian jamu tradisonal atau empon-empon manfaatnya untuk meningkatkan imunitas sapi yang sedang terkena PMK.

Sebab, dalam tanaman untuk pembuatan jamu tradisional atau empon-empon terdapat kandungan curcumin. Curcumin dapat merangsang sistem kekebalan tubuh.

"PMK ini adalah penyakit yang disebabkan oleh virus. Kita tahu secara medis sampai saat ini belum ada satupun obat anti virus yang dapat membunuh virusnya secara langsung, sehingga pengobatan-obatan yang selama ini dilakukan adalah pengobatan sportif," ujar Slamet Raharjo kepada Kompas.com (17/06/2022).

Baca juga: Benarkah Penyakit Mulut dan Kuku Sengaja Disebar untuk Halangi Idul Adha?

Slamet Raharjo menjelaskan, virus dalam PMK pada ternak cepat menular dan menyebab kesakitan tinggi. Namun, tingkat kematiannya rendah, sehingga pemberian jamu tradisional atau empon-empon memberikan manfaat tinggi untuk meningkatkan imunitas.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Data dan Fakta
Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Sejarah dan Fakta
Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi 'Online'

Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

Hoaks atau Fakta
Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com