Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Harga Elpiji 3 Kg di Kendal Mencapai Rp 70.000

KOMPAS.com - Tersiar kabar bahwa harga elpiji 3 kilogram di Kendal, Jawa Tengah, mencapai Rp 70.000 per tabung.

Berdasarkan konfirmasi Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Informasi soal elpiji 3 kg di Kendal seharga Rp 70.000 disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, dan ini.

"Seriusan di Kendal, harga Gas Elpiji Melon 70rb," tulis salah satu akun, pada Sabtu (13/4/2024).

Pengunggah menyertakan tangkapan layar dengan teks berikut:

Ready lagi, GAS ELPIJI Melon, Stock cuma 60 biji, harga 70rb. Lokasi sedayu, Gemuh. Sebelah balai desa sedayu. Monggo.

Penelusuran Kompas.com

Area Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility (CSR) Regional Jateng PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho mengatakan, harga elpiji 3 kg sesuai Keputusan Gubernur Jawa Tengah Nomor 541/15 Tahun 2015.

Keputusan tersebut mengatur penetapan harga eceran tertinggi (HET) elpiji 3 kg pada titik serah sub-penyalur atau pangkalan di Provinsi Jawa Tengah.

"HET LPG 3 kg di pangkalan ditetapkan Gubernur Jateng sebesar Rp 15.500 per tabung," kata Brasto kepada Kompas.com, Selasa (16/4/2024).

Kasus yang sering terjadi di masyarakat, yakni pengecer mematok harga yang lebih tinggi dari HET yang ditetapkan. Ini biasanya terjadi karena kelangkaan.

Namun, Brasto memastikan pasokan elpiji 3 kg di Kendal aman.

"Kementerian ESDM juga menetapkan penyalur dan subpenyalur untuk mendistribusikan minimal 80 persen elpiji bersubsidi langsung kepada konsumen akhir terhitung mulai tanggal 1 Maret 2023," kata dia.

Sebelumnya, distribusi ditetapkan minimal 70 persen. Kemudian naik 10 persen, sehingga penyaluran di pangkalan lebih diprioritaskan bagi konsumen akhir.

"Kendal juga kami pasok LPG 3 kg dengan tambahan sekitar 46.000 tabung selama April 2024," kata Brasto.

Ia mengatakan, pengecer bukanlah rantai distribusi resmi elpiji 3 kg. Masyarakat dapat melapor ke PT Pertamina Patra Niaga jika menemukan harga elpiji yang tidak wajar.

"Kalau di pangkalan, bisa melapor ke Pertamina Call Center 135," pungkasnya.

Kesimpulan

Narasi soal elpiji 3 kg di Kendal seharga Rp 70.000 merupakan hoaks. Keputusan Gubernur menetapkan HET elpiji 3 kg di Jawa Tengah sebesar Rp 15.500.

Kasus yang kerap terjadi, pengecer menaikkan harga elpiji karena kelangkaan. Akan tetapi, pengecer bukan jalur distribusi resmi.

Pertamina memastikan ketersediaan elpiji 3 kg selama April 2024.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/04/16/135540882/hoaks-harga-elpiji-3-kg-di-kendal-mencapai-rp-70000

Terkini Lainnya

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Data dan Fakta
[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

Hoaks atau Fakta
Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Data dan Fakta
Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Menyebar Ikan Lele ke Saluran Air Bisa Cegah DBD? Cek Faktanya!

INFOGRAFIK: Menyebar Ikan Lele ke Saluran Air Bisa Cegah DBD? Cek Faktanya!

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Konteks Keliru soal Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

[VIDEO] Konteks Keliru soal Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pemain Real Madrid Vinicius Junior Keturunan Indonesia

[HOAKS] Pemain Real Madrid Vinicius Junior Keturunan Indonesia

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

Hoaks atau Fakta
Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Seniman Suriah Bikin 'Patung Liberty' dari Reruntuhan Rumahnya

[HOAKS] Seniman Suriah Bikin "Patung Liberty" dari Reruntuhan Rumahnya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke