Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[KLARIFIKASI] Konten Satire soal RSJ Khusus Pendukung Prabowo

KOMPAS.com - Beberapa akun Facebook mengunggah foto gedung Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Khusus Pendukung Prabowo.

Narasi dalam unggahan itu dikaitkan dengan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, di mana Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menjadi calon presiden nomor urut 2.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, foto tersebut merupakan hasil manipulasi.

Narasi yang beredar

Foto gedung RSJ Khusus Pendukung Prabowo ditemukan di akun Facebook ini, ini, ini, ini, dan ini.

Salah satu akun menuliskan narasi bernada satire.

"RSJ ini khusus yg teriak2 pilpres sekali putaran, dan utk yg teriak2 'prabowo presiden'. RSJ nya dalam tahap pembangunan..," tulis pemilik akun tersebut, pada Sabtu, 27 Januari 2024.

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menggunakan metode reverse image search untuk menelusuri jejak digital foto yang beredar.

Hasil pencarian Google Lens mengarahkan ke situs blog Bmswebid yang menampilkan foto dengan kualitas lebih baik.

Tampak foto menampilkan gedung Instalasi Gawat Darurat RSUD Banyumas.

Foto gedung tersebut dari sudut pandang lainnya dapat dilihat di kumpulan foto Google di sini, di sini, dan di sini.

Tidak terdapat tulisan "RSJ Khusus Pendukung Prabowo" pada bagian depan gedung. Foto yang beredar disebarkan dengan narasi bernada satire terhadap pendukung Prabowo.

Kesimpulan

Foto gedung Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Khusus Pendukung Prabowo merupakan hasil manipulasi. Konten tersebut disebarkan dengan narasi bernada satire.

Foto aslinya merupakan gedung Instalasi Gawat Darurat RSUD Banyumas.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/02/29/163700082/klarifikasi-konten-satire-soal-rsj-khusus-pendukung-prabowo

Terkini Lainnya

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

Hoaks atau Fakta
Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Konten Satire soal Rekonstruksi Wajah Hawa dalam Tiga Dimensi

Konten Satire soal Rekonstruksi Wajah Hawa dalam Tiga Dimensi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Raffi Ahmad Promosikan Judi 'Online'

[HOAKS] Video Raffi Ahmad Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Ikan Raksasa di Danau Hogganfield pada 1930

[HOAKS] Foto Ikan Raksasa di Danau Hogganfield pada 1930

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Penayangan Episode Terakhir 'Friends' pada 2004

Kilas Balik Penayangan Episode Terakhir "Friends" pada 2004

Sejarah dan Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke