Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Dipimpin Ustaz Abdul Somad, 50.000 Anggota Jemaah Nyatakan Dukung Anies Baswedan

KOMPAS.com - Sebuah unggahan mengeklaim Ustaz Abdul Somad memimpin 50.000 anggota jemaah menyatakan dukungan kepada Anies Baswedan dalam Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024.

Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Narasi bahwa Ustaz Abdul Somad memimpin 50.000 anggota jemaah menyatakan dukungan kepada Anies Baswedan muncul di Facebook, salah satunya dibagikan oleh akun ini.

Akun tersebut membagikan sebuah video berdurasi 8 menit pada 20 Juli 2023 dengan judul:

Merinding....!! Dipimpin Ust S0mad 50RB Jemaah Serentak Nyatak4n Dukvng An1es 2K24

Penelusuran Kompas.com

Berdasarkan penelusuran yang dilakukan oleh Tim Cek Fakta Kompas.com, dalam video tidak ditemukan informasi bahwa Ustaz Abdul Somad memimpin 50.000 anggota jemaah menyatakan dukungan kepada Anies Baswedan. 

Narator hanya membacakan artikel di laman Kba News ini, yang berjudul "Momentum Hijrah 1 Muharram, Ketum KoReAn: Songsong Perubahan Bersama Anies Baswedan". 

Artikel tersebut memuat pernyataan dari Ketua Umum Konfederasi Nasional Relawan Anies, Muhammad Ramli Rahim.

Dalam artikel, ia menyerukan untuk bersama-sama membangun Indonesia menjadi lebih baik bersama Anies Baswedan yang dianggap sebagai tokoh perubahan. 

Selain itu, narator juga membacakan artikel di laman Kba News ini. Artikel itu berjudul "Hendri Satrio: Di Lubuk Hati Terdalam, Masyarakat Indonesia Ingin Perubahan".

Artikel tersebut memuat pernyataan dari Direktur Eksekutif Lembaga Survei Kedai Kopi, Hendri Satrio.

Ia mengatakan, berdasarkan survei yang dilakukan oleh Kedai Kopi pada 29 Mei –7 Juni 2023 ditemukan fakta bahwa 61,3 persen masyarakat Indonesia menginginkan perubahan terkait kebijakan di era Presiden Jokowi.

Adapun beberapa klip dalam video juga tidak terkait dengan narasi Ustaz Abdul Somad memimpin 50.000 anggota jemaah menyatakan dukungan kepada Anies Baswedan.

Salah satu klip yang menampilkan Abdul Somad tengah berceramah dan bershalawat di depan banyak orang identik dengan yang ada di YouTube ini.

Video itu adalah momen ketika Abdul Somad berceramah dalam acara tabligh akbar atau pengajian berskala besar yang diadakan di Bontang, Kalimantan Timur.

Sebagaimana informasi, video tersebut diunggah pada 27 Februari 2019, jauh sebelum Anies diusung menjadi calon presiden (capres) oleh Koalisi Perubahan untuk Persatuan. 

Kesimpulan

Narasi soal menyatakan dukungan kepada Anies Baswedan di Pilpres 2024 tidak benar atau hoaks. Dalam video yang beredar antara judul dengan isi tidak ada kesesuaian.

Narator hanya membahas soal pernyataan dari relawan yang menyerukan untuk bersama-sama membangun Indonesia menjadi lebih baik bersama Anies Baswedan. 

Selain itu juga membahas pernyataan Direktur Eksekutif Lembaga Survei Kedai Kopi, Hendri Satrio yang menyebut 61,3 persen masyarakat Indonesia menginginkan perubahan terkait kebijakan di era Presiden Jokowi.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/08/02/153000982/-hoaks-dipimpin-ustaz-abdul-somad-50.000-anggota-jemaah-nyatakan-dukung

Terkini Lainnya

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Data dan Fakta
Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Sejarah dan Fakta
Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi 'Online'

Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

Hoaks atau Fakta
Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke