Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Disinformasi Rasis Karakter Kulit Hitam dalam Dragon Ball

KOMPAS.com - Sebuah tangkapan layar artikel beredar di media sosial mencatut nama mangaka Akira Toriyama. Narasinya memuat disinformasi rasis soal karakter kulit hitam Dragon Ball.

Toriya diklaim telah membalas kritik dari para pembencinya soal kurangnya karakter kulit hitam dalam serial Dragon Ball.

Salah satu contoh sebaran artikel itu diunggah oleh akun Facebook ini pada 25 Februari 2023.

Berikut judul yang tertera pada tangkapan layar, dalam terjemahan bahasa Indonesia:

Pembuat Dragon Ball Akira Toriyama Membalas Kritik Haters yang Mengkritik Kurangnya Karakter Kulit Hitam dalam Serial

Artikel yang diunggah pada 22 Februari 2023 itu juga menyinggung mengenai karakter Mr Popo, yang dinilai rasis kepada orang kulit hitam. Tercatut pula nama penulis Danielle Starlight dalam tangkapan layar.

Kemudian, pada 1 Maret 2023, akun itu membuat video penjelasan bahwa tangkapan layar itu hanyalah meme atau konten palsu untuk tujuan parodi atau hiburan semata.

"Saya berhasil membuat artikel terkait anime paling viral yang pernah dilihat di Twitter dan seluruh Internet dalam satu menit yang panas," kata pembuat meme dalam videonya.

Ia mengatakan, artikel palsu yang rasis itu dibuat menggunakan Photoshop.

Kesimpulannya, narasi yang menyebut bahwa Akira Toriyama membalas haters yang mengkritik soal kurangnya karakter kulit hitam adalah hoaks.

Karakter kulit hitam di layar kaca Amerika

Keberadaan meme karakter kulit hitam di Dragon Ball bersinggungan dengan budaya pop Amerika Serikat (AS) yang belakangan mulai merepresentasikan keragaman ras.

Contohnya, serial Netflix Sex Education atau Bridgerton yang menampilkan karakter multiras. Ada juga sejumlah animasi Disney yang diadaptasi dengan karakter kulit hitam, seperti Little Mermaid dan Tinkerbell.

Dikutip dari laman edukasi Universitas Arizona, 21 Februari 2022, televisi AS pada 1980 sampai 1990-an mulai menampilkan pemeran multiras.

Kepala Departemen Studi Gender dan Wanita Universitas Arizona, Troutman Robbins mengatakan, seiring berjalannya waktu semakin banyak orang kulit hitam muncul dengan karakter beragam.

Representasi tersebut tidak hanya menampilkan realitas di layar kaca belaka, melainkan ada latar politik di baliknya.

Adaptasi karakter multiras di budaya pop AS merupakan juga mewakili suara atau hak-hak orang kulit hitam di AS yang selama berabad-abad mengalami penindasan rasial.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/03/10/203000382/disinformasi-rasis-karakter-kulit-hitam-dalam-dragon-ball

Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Konteks Keliru Terkait Video Helikopter Medevac AS

[KLARIFIKASI] Konteks Keliru Terkait Video Helikopter Medevac AS

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Penerapan Denda Rp 500 Juta pada Pengobatan Alternatif

[HOAKS] Penerapan Denda Rp 500 Juta pada Pengobatan Alternatif

Hoaks atau Fakta
Fakta-fakta Terkait Insiden Turbulensi Pesawat Singapore Airlines

Fakta-fakta Terkait Insiden Turbulensi Pesawat Singapore Airlines

Data dan Fakta
[KLARIFIKASI] Konteks Keliru soal Video Ronaldo Sapa Suporter Timnas Indonesia

[KLARIFIKASI] Konteks Keliru soal Video Ronaldo Sapa Suporter Timnas Indonesia

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

[HOAKS] Video Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Rekaman Suara Sri Mulyani Marahi Pegawai Bea Cukai

[HOAKS] Rekaman Suara Sri Mulyani Marahi Pegawai Bea Cukai

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Turbulensi Pesawat ALK, Bukan Singapore Airlines

[KLARIFIKASI] Video Turbulensi Pesawat ALK, Bukan Singapore Airlines

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Donald Trump Pakai Helm dan Seragam Militer

[HOAKS] Foto Donald Trump Pakai Helm dan Seragam Militer

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Korban Serangan Israel di Gaza pada 2014 Dibagikan dengan Konteks Keliru

[KLARIFIKASI] Foto Korban Serangan Israel di Gaza pada 2014 Dibagikan dengan Konteks Keliru

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Muncul Hoaks Warga Rafah Bikin Video Rekayasa Serangan Israel

INFOGRAFIK: Muncul Hoaks Warga Rafah Bikin Video Rekayasa Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Benar Gaji ke-13 PNS Akan Dihentikan

INFOGRAFIK: Tidak Benar Gaji ke-13 PNS Akan Dihentikan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Seorang Ibu di AS Disuntik Mati karena Telantarkan Anaknya

[HOAKS] Seorang Ibu di AS Disuntik Mati karena Telantarkan Anaknya

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Helikopter yang Ditumpangi Presiden Iran Terbakar

[HOAKS] Foto Helikopter yang Ditumpangi Presiden Iran Terbakar

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Belum Ada Keputusan Diskualifikasi Timnas Israel di Olimpiade Paris

[KLARIFIKASI] Belum Ada Keputusan Diskualifikasi Timnas Israel di Olimpiade Paris

Hoaks atau Fakta
Dituding Tiru Suara Scarlet Johansson, OpenAI Hapus Fitur Suara dari ChatGPT

Dituding Tiru Suara Scarlet Johansson, OpenAI Hapus Fitur Suara dari ChatGPT

Data dan Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke