Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kisah Foto Ikonik Marilyn Monroe, Direkam Saat Syuting hingga Diduga Sebabkan Perceraian

KOMPAS.com - Berbagai versi foto bintang fim asal Amerika Serikat (AS) Marilyn Monroe yang mengenakan gaun terusan berwarna putih terus beredar di internet.

Baju itu memperlihatkan lengan dan pundaknya, dengan talian pita di pinggang, dan bagian bawah terdapat rok plisket atau yang bermotif lipat-lipat.

Wajahnya yang tertawa dan tangannya yang sibuk menahan rok plisket yang berkibar, terus dia perlihatkan, dalam bermacam-macam gaya yang dilakukan.

Dilansir dari History.com, foto-foto tersebut adalah Marilyn Monroe saat syuting film The Seven Year Itch, pada 15 September 1954.

Rok Marilyn yang mengembang dan berkibar saat itu adalah hasil embusan angin kencang dari ventilasi kereta bawah tanah di bawahnya.

Film ketujuh Marilyn yang akhirnya diluncurkan pada 1955 itu berkisah tentang seorang suami setia yang akhirnya tergoda berselingkuh saat keluarganya berlibur di musim panas.

Marilyn yang sejak awal terkenal membawa kesan dan daya tarik seksual, berperan menjadi perempuan teman selingkuh laki-laki itu.

Dari penyemprot cat menjadi bintang film

Marilyn terlahir sebagai Norma Jean Mortensen pada 1 Juni 1926, di Los Angeles, California, AS, dari ibu bernama Norma Jean Baker.

Ibunya yang seorang pemotong negatif film di beberapa studi film dinyatakan memiliki gangguan mental dan dirawat di rumah sakit jiwa, saat Marilyn berusia lima tahun.

Dia besar dari satu panti asuhan ke panti asuhan lain, hingga memutuskan berhenti sekolah pada usia 16 tahun dan menikah dengan seorang pegawai pabrik pesawat berusia 21 tahun bernama Joe Dougherty.

Namun, saat suaminya ditugaskan ke luar negeri bersama pasukan militer pada 1944, Norma Jean muda bekerja menjadi penyemprot cat di pabrik pertahanan.

Seorang fotografer melihat sosoknya dan tertarik untuk menjadikannya model foto. Dia segera memulai karier sebagai model dan menceraikan suaminya dua tahun kemudian.

Century Fox dan Columbia Pictures mulai mengontraknya sejak 1946 tapi langsung memutusnya setelah satu film. Norma Jean pun menerima pekerjaan sebagai model foto telanjang untuk kalender karena sedang menganggur.

Upah untuk pose telanjangnya saat itu adalah 50 dollar AS, sedangkan perolehan dari penjualan satu juta eksemplar kalender itu adalah 750 dollar AS.

Kariernya sebagai bintang film hidup lagi, meskipun diawali dengan film-film kecil, hingga 1950 Century Fox mengontraknya lagi.

Saat film The Seven Year Itch dibuat, ia adalah istri dari legenda bisbol Joe DiMaggio, yang kemudian menceraiakannya setelah pengambilan adegan di atas ventilasi kereta bawah tanah itu.

DiMaggio marah dan menganggap adegan rok berkibar itu sebagai kegiatan eksibionis, yakni orang yang suka menunjukkan bagian pribadi tubuhnya.

Tahun 1956 ia menikah dengan penulis drama intelektual bernama Arthur Miller yang kemudian terlibat bersama dalam produksi satu film.

Namun Marilyn kembali bercerai untuk ketigakalinya, lalu meninggal dunia pada Agustus 1962 di kamarnya, diyakini karena overdosis obat tidur.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/09/15/173654982/kisah-foto-ikonik-marilyn-monroe-direkam-saat-syuting-hingga-diduga

Terkini Lainnya

INFOGRAFIK: Foto 4 Nenek Kembar Berusia 90 Tahun adalah Hasil Manipulasi AI

INFOGRAFIK: Foto 4 Nenek Kembar Berusia 90 Tahun adalah Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
Di Balik Pembebasan 4 Sandera Hamas oleh Israel, 274 Warga Palestina Tewas

Di Balik Pembebasan 4 Sandera Hamas oleh Israel, 274 Warga Palestina Tewas

Data dan Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Benar Aktor Chris Evans Menandatangani Bom

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Aktor Chris Evans Menandatangani Bom

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Minyak Mentah Keluar dari Penggalian Proyek Tol di Jatim

[HOAKS] Minyak Mentah Keluar dari Penggalian Proyek Tol di Jatim

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Sandra Dewi Telah Ditetapkan Jadi Tersangka

[HOAKS] Sandra Dewi Telah Ditetapkan Jadi Tersangka

Hoaks atau Fakta
Sejumlah Tokoh Dunia Jadi Sasaran Konten Manipulatif AI

Sejumlah Tokoh Dunia Jadi Sasaran Konten Manipulatif AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Waspada Phishing, Beredar SMS Mengeklaim dari PT Pos Indonesia

INFOGRAFIK: Waspada Phishing, Beredar SMS Mengeklaim dari PT Pos Indonesia

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Dana Haji untuk IKN | MPR Sepakat Tidak Lantik Gibran

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Dana Haji untuk IKN | MPR Sepakat Tidak Lantik Gibran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] China Membuat Drone Dapat Berfungsi sebagai Toilet

[HOAKS] China Membuat Drone Dapat Berfungsi sebagai Toilet

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Biaya Persalinan Tidak Dikenai PPN

[KLARIFIKASI] Biaya Persalinan Tidak Dikenai PPN

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Artikel Opini soal Gaza Akan Jadi Tuan Rumah Parade 'Pride'

[HOAKS] Artikel Opini soal Gaza Akan Jadi Tuan Rumah Parade "Pride"

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Cangkir Starbucks Bermotif Semangka Tidak Terkait Konflik Palestina-Israel

[KLARIFIKASI] Cangkir Starbucks Bermotif Semangka Tidak Terkait Konflik Palestina-Israel

Hoaks atau Fakta
Ketika Konser David Bowie 'Menyatukan' Jerman Barat dan Timur...

Ketika Konser David Bowie "Menyatukan" Jerman Barat dan Timur...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke