Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil All England 2024: Fajar/Rian ke Final, Kans Pertahankan Gelar

Kompas.com - 17/03/2024, 04:17 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke final All England 2024 setelah mengalahkan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang). 

Duel antara Fajar/Rian dan Hoki/Kobayashi tersaji pada semifinal All England 2024 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (17/3/2024) dini hari WIB. 

Fajar/Rian menunjukkan penampilan impresif khusunya pada gim kedua saat mereka tertinggal jauh dan berhasil membalikkan keadaan. 

Ganda putra nomor 7 dunia itu pun sukses mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 21-18, 21-18 dan menjaga peluang untuk mempertahankan gelar juara.

Baca juga: Hasil All England 2024: Ginting ke Final dengan Trik Tipuan, Kans Bersua Jojo

Kedua pasangan kejar-kejaran hingga skor 4-4. Fajar/Rian melesat dan mencapai interval gim dengan keunggulan 11-5. 

Namun, serangan Hoki/Kobayashi sukses menghasilkan lima poin beruntun setelah jeda dan mendekat dengan skor 10-11. 

Hoki/Kobayashi berhasil menyamakan skor 12-12 dan duel kembali berjalan seimbang. Fajar/Rian sempat memperlebar jarak lagi menjadi 19-15. 

Namun, pasangan Jepang bisa mendekat dan tinggal berjarak satu angka 18-19 setelah dropshot Fajar mengenai net. 

Baca juga: Hasil All England 2024: Jonatan Christie Menang, All Indonesian Final Tercipta!

Kesalahan itu dibayar lunas oleh Fajar setelahnya dengan melancarkan smes keras di depan net. Ganda Indonesia pun menang 21-18. 

Fajar/Rian kalah start dari Hoki/Kobayashi pada gim kedua dan tertinggal 0-3. Mereka punya kans menyamakan skor, tetapi backhand silang Rian nyangkut di net. 

Sementara, Hoki/Kobayashi terus melaju dan memperlebar jarak menjadi 6-2. Keunggulan itu bertahan hingga interval dengan skor 11-3. 

Fajar/Rian yang sempat tertinggal 6-15 meraih lima angka berturut-turut dan memangkas jarak menjadi 11-15. 

Saat kedudukan 14-18, Fajar/Rian juga mendapatkan empat poin beruntun dan menyamakan skor 18-18. 

Fajar/Rian berbalik unggul dan memastikan kemenangan 21-18 setelah pengembalian Kobayashi gagal menyeberangi net. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Proposal Penghapusan VAR di Premier League Diyakini Bakal Gugur

Proposal Penghapusan VAR di Premier League Diyakini Bakal Gugur

Liga Inggris
Daftar Skuad Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tanpa Maarten Paes dan Elkan Baggott

Daftar Skuad Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tanpa Maarten Paes dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Lupakan Cedera, Apriyani Rahayu Bersiap Menuju Olimpiade Paris 2024

Lupakan Cedera, Apriyani Rahayu Bersiap Menuju Olimpiade Paris 2024

Badminton
Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Badminton
PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

Badminton
Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Badminton
Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Liga Indonesia
Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Badminton
PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

Timnas Indonesia
Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Badminton
Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Liga Italia
SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com