Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Swiss Open 2021 - 13 Laga Tanpa Final, Juara Dunia 2019 Akhirnya ke Partai Puncak Lagi

Kompas.com - 06/03/2021, 20:35 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putri asal India, Pusarla Venkata Sindhu, sukses melaju ke final Swiss Open 2021.

PV Sindhu menembus partai puncak turnamen level Super 300 itu usai menyingkirkan Mia Blichfeldt (Denmark) dua gim langsung, 22-20, 21-10.

Ini menjadi pencapaian luar biasa bagi Sindhu yang sempat kesulitan melaju ke final setelah menjadi juara dunia 2019.

Kali terakhir PV Sindhu tembus final adalah saat tampil dalam Kejuaraan Dunia di Basel, Swiss, pada 25 Agustus 2019.

Baca juga: Ungkapan Kecewa Leo/Daniel Usai Gagal ke Semifinal Swiss Open 2021

Pusarla Venkata Sindhu kala itu berhasil memastikan gelar juara dunia usai menang dengan skor kembar 21-7, 21-7 atas Nozomi Okuhara (Jepang).

Namun, setelahnya performa Sindhu mengalami penurunan. Jangankan final, Sindhu bahkan selalu gagal menembus semifinal pada 13 turnamen yang ia ikuti usai menjadi juara dunia 2019.

Pada tahun 2020, pencapaian terbaik Sindhu hanya mencapai perempat final Malaysia Masters 2020 dan All England.

Sementara di Indonesia Masters, Sindhu sudah tersingkir di babak 16 besar.

Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) memang hanya menggelar enam turnamen selama tahun 2020 akibat pandemi virus corona.

Baca juga: Shesar Petik Pelajaran Penting Usai Gagal ke Semifinal Swiss Open 2021

Selain Malaysia Masters, Indonesia Masters, dan All England, BWF juga menyelenggarakan Thailand Masters, Spain Masters, dan Denmark Open. 

Hanya saja, Sindhu tak berpartipasi pada tiga turnamen terakhir yang disebutkan. 

Praktis, terhitung sejak Agustus 2019, Sindhu telah melewatkan 19 bulan tanpa bermain di partai final.

Adapun P.V Sindhu akan menantang pemenang antara Carolina Marin (Spanyol) dan Pornpawee Chochuwong (Thailand) di final Swiss Open 2021, Minggu (7/3/2021) besok. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Liga Inggris
Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Liga Italia
Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Liga Lain
Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Liga Indonesia
Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva 'Sakti', Maung Pesta

Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva "Sakti", Maung Pesta

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan 'Om' Sendiri, Modal Olimpiade

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan "Om" Sendiri, Modal Olimpiade

Badminton
HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Motogp
Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Liga Lain
Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com