Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Bulu Tangkis SEA Games 2023, Komang-Chico Mulai Perjuangan

KOMPAS.com – Komang Ayu Cahya Dewi dan Chico Aura Dwi Wardoyo bakal memulai perjuangan di nomor perseorangan bulu tangkis SEA Games 2023.

Berdasarkan jadwal bulu tangkis SEA Games 2023, rangkaian laga berlangsung di Morodok Techo, Phnom Penh, Kamboja, pada Jumat (12/5/2023).

Komang Ayu Cahya Dewi akan melakoni pertandingan melawan wakil tuan rumah, Phon Chenda, dalam babak 16 besar bulu tangkis SEA Games 2023.

Pebulu tangkis kelahiran Bali itu mempunyai modal positif menjelang duel melawan Phon Chenda.

Komang menang atas Phon Chenda ketika membela Indonesia melawan Kamboja dalam beregu putri bulu tangkis SEA Games 2023.

Saat itu, Komang Ayu berhasil menumbangkan Phon Chenda melalui straight game atau dua gim langsung via skor telak 21-4 dan 21-4.

Beralih ke pertandingan lain, Chico Aura Dwi Wardoyo akan bertanding kontra utusan Filipina, Velasco Mark Anthony, dalam babak 16 besar.

Chico, yang berstatus sebagai unggulan pertama, baru kali pertama bersua dengan Velasco Mark Anthony.

Tunggal putra kelahiran Jayapura itu menatap laga menghadapi Velasco dengan kepercayaan diri tinggi.

Betapa tidak? Chico telah berhasil membawa Indonesia menjadi juara beregu putra SEA Games 2023 Kamboja.

Indonesia memastikan medali emas dari nomor beregu putra bulu tangkis SEA Games 2023 setelah mengalahkan Malaysia pada Kamis (11/5/2023).

Jadwal bulu tangkis SEA Games 2023

Lapangan 2, mulai pukul 11.30 WIB

  • WS - Komang Ayu Cahya Dewi (Indonesia/4) vs Phon Chenda (Kamboja)
  • MS - Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia/1) vs Velasco Mark Anthony (Filipina)

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/05/12/05133488/jadwal-bulu-tangkis-sea-games-2023-komang-chico-mulai-perjuangan

Terkini Lainnya

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Liga Indonesia
Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke