Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kata Anthony Ginting Usai Sabet Medali Perunggu Olimpiade Tokyo

KOMPAS.com - Anthony Sinisuka Ginting berhasil mempersembahkan medali perunggu untuk Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020.

Anthony Sinisuka Ginting meraih kemenangan pada partai perebutan medali perunggu melawan Kevin Cordon (Guatemala) di Musashino Forest Sport Plaza, Senin (2/8/2021).

Atlet yang akrab disapa Ginting itu menang dua gim langsung dengan skor 21-11 dan 21-13.

Seusai pertandingan, Anthony Ginting mengaku sangat menginginkan medali emas pada partisipasi perdananya di ajang sebesar Olimpiade.

Meski tak berhasil mewujudkan mimpinya itu, Ginting sudah sangat bersyukur bisa meraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.

"Pertama, saya bersyukur kepada Tuhan. Ini Olimpiade pertama saya," kata Anthony Ginting dilansir dari situs BWF.

"Saya sangat menginginkan emas, tetapi lawan saya tangguh. Saya telah bekerja keras untuk tetap fokus dan menatap pertandingan hari ini," tuturnya.

"Saya senang dengan penampilan saya dan bahagia bisa meraih medali perunggu," kata Ginting.

Laga perebutan medali perunggu ini merupakan pertemuan perdana Anthony Ginting dengan Kevin Cordon.

Pertandingan Cordon saat melawan Viktor Axelsen (Denmark) pada partai semifinal pun menjadi modal berharga bagi Ginting.

Lewat duel tersebut, Ginting mencoba mempelajari pola permainan Cordon untuk menentukan strategi. 

"Saya mencoba menonton pertandingan terakhirnya melawan Axelsen. Saya ingin belajar cara bermainnya, tetapi saya berhasil melakukannya dengan baik hari ini," ucapnya.

Anthony Sinisuka Ginting menjadi tunggal putra Indonesia ketujuh yang berhasil meraih medali Olimpiade.

Sebelum Ginting, legenda tunggal putra yang pernah meraih medali adalah Alan Budikusuma, Ardy Wiranata, Hermawan Susanto, Hendrawan, Taufik Hidayat, dan Sony Dwi Kuncoro.

Alan Budikusuma, Ardy Wiranata, dan Hermawan Susanto secara berurutan meraih medali emas, perak, serta perunggu pada Olimpiade Barcelona 1992.

Sementara itu, Hendrawan mempersembahkan medali perak pada Olimpiade Sydney 2000.

Adapun Taufik Hidayat meraih emas dan Sony Dwi Kuncoro merebut perunggu pada Olimpiade Athena 2004.

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/08/02/20421868/kata-anthony-ginting-usai-sabet-medali-perunggu-olimpiade-tokyo

Terkini Lainnya

Proposal Penghapusan VAR di Premier League Diyakini Bakal Gugur

Proposal Penghapusan VAR di Premier League Diyakini Bakal Gugur

Liga Inggris
Daftar Skuad Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tanpa Maarten Paes dan Elkan Baggott

Daftar Skuad Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tanpa Maarten Paes dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Lupakan Cedera, Apriyani Rahayu Bersiap Menuju Olimpiade Paris 2024

Lupakan Cedera, Apriyani Rahayu Bersiap Menuju Olimpiade Paris 2024

Badminton
Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Badminton
PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

Badminton
Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Badminton
Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Liga Indonesia
Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Badminton
PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

Timnas Indonesia
Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Badminton
Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Liga Italia
SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke