Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Gim A Space for the Unbound Asal Surabaya yang Masuk Nominasi The Game Awards 2023

Kompas.com - 25/11/2023, 14:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gim A Space for the Unbound buatan developer asal Surabaya, Indonesia masuk nominasi penghargaan dunia The Game Awards 2023.

Hal tersebut seperti disampaikan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) lewat akun X (dulu Twitter) resminya @kemkominfo, Jumat (24/11/2023).

The Game Awards 2023 merupakan penghargaan tahunan yang memberikan penghormatan atas pencapaian dalam industri video gim dunia.

Gim A Space for the Unbound menjadi salah satu nominasi dalam kategori Game for Impact. Kategori ini berisikan gim dengan permainan yang menggugah pikiran dengan makna atau pesan pro-sosial.

Diselenggarakan 7 Desember 2023 di Los Angeles AS, publik dapat menunjukkan dukungan dengan memvoting gim A Space for the Unbound di situs resmi thegameawards.com.

Baca juga: Daftar Penjualan Konsol Gim Terbanyak Sepanjang Masa, PS2 Belum Tertandingi


Apa itu gim A Space for the Unbound?

Gim A Space for the Unbound pertama kali dikembangkan oleh perusahaan Mojiken Studio yang rilis pada 19 Januari 2023.

Mojiken Studio merupakan studio pengembang gim indie yang berbasis di Surabaya, Indonesia.

Namun, diberitakan Kompas.com (24/11/2023), Toge Productions, sebuah pengembang sekaligus penerbit gim mengakuisisi Mojiken Studio sejak 23 November 2023.

Sebelum resmi mengambil alih, Toge Productions telah memberikan modal kepada Mojiken Studio untuk mengembangkan bisnisnya sejak 2017. Toge Production juga memegang sejumlah saham minoritas Mojiken.

Dikutip dari situs resmi Toge Productions, A Space for the Unbound merupakan gim petualangan slice-of-life.

Gim ini bercerita soal mengatasi kecemasan, depresi, dan hubungan antara seorang laki-laki dan perempuan yang memiliki kekuatan supernatural.

Pemain gim A Space for the Unbound akan memainkan dua tokoh sepasang kekasih SMA, Atma dan Raya. Keduanya sedang dalam perjalanan menemukan jati diri di akhir masa studinya.

Namun, kekuatan supernatural misterius tiba-tiba muncul dan mengancam keberadaan mereka.

Atma dan Raya harus menjelajahi dan menyelidiki kotanya untuk mengungkap rahasia tersembunyi, menghadapi akhir dunia, dan belajar tentang satu sama lain.

A Space for the Unbound mengambil latar belakang pedesaan di Indonesia era 1990-an. Para pemaian akan disambut musik indah gubahan Masdito “Ittou” Bachtiar

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

7 Tanda Terlalu Lama Berlari dan Bisa Membahayakan Tubuh, Apa Saja?

7 Tanda Terlalu Lama Berlari dan Bisa Membahayakan Tubuh, Apa Saja?

Tren
Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 28-29 April 2024

Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 28-29 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Tanda Tubuh Kelebihan Gula | Kekuatan Timnas Uzbekistan

[POPULER TREN] Tanda Tubuh Kelebihan Gula | Kekuatan Timnas Uzbekistan

Tren
7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

Tren
Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Tren
Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Tren
Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Tren
Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Tren
10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

Tren
Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal 'Grammar'

Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal "Grammar"

Tren
Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Tren
Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Tren
Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Tren
Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com