Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saldo Simpanan Minimal BCA Prioritas Naik dari Rp 500 Juta Jadi Rp 1 M, Berlaku Kapan?

Kompas.com - 24/10/2023, 09:15 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Unggahan warganet yang menyebutkan bahwa dana minimal untuk menjadi nasabah BCA Prioritas akan mengalami kenaikan pada Oktober 2023 ramai di media sosial.

Dalam unggahan itu disebutkan, dana minimal yang awalnya Rp 500 juta akan mengalami kenaikan menjadi Rp 1 miliar.

Unggahan tersebut salah satunya diungkapkan oleh akun X (Twitter) @handok*** pada Kamis (19/10/2023).

"Sekilas info: Dana minimal untuk jadi nasabah BCA Prioritas naik dari 500juta ke 1M per bulan ini," tulis pengunggah.

Hingga Selasa (24/10/2023), unggahan tersebut sudah dilihat sebanyak 1,6 juta kali dan disukai lebih dari 10.200 pengguna.

Baca juga: BCA Akan Tutup Rekening dengan Saldo Rp 0, Ini Ketentuan Barunya

Lantas, benarkah dana minimal BCA Prioritas akan naik dan berlaku pada Oktober 2023?


Baca juga: Cara Top Up GoPay, OVO, Dana, dan LinkAja Lewat Blu BCA

Ketentuan baru nasabah BCA Prioritas

Saat dikonfirmasi, EVP Corporate Communication & Social Responsibility Hera F Haryn membenarkan adanya perubahan persyaratan keanggotaan untuk nasabah BCA Prioritas tersebut.

"Dapat kami sampaikan bahwa untuk meningkatkan pengalaman dan layanan bagi nasabah BCA Prioritas, terdapat ketentuan baru untuk keanggotaan BCA Prioritas," ujarnya kepada Kompas.com, Senin (23/10/2023).

"Ketentuan baru tersebut yakni keanggotaan BCA Prioritas harus memiliki total rata-rata saldo simpanan (tabungan+giro+deposito) dan investasi dalam 3 bulan terakhir minimal Rp 1 miliar," imbuhnya.

Baca juga: Demi Masa Depan, Lebih Baik Menabung atau Investasi?

Hera melanjutkan, ketentuan terkait dengan persyaratan baru untuk nasabah BCA Prioritas ini telah berlaku sejak 1 Mei 2023.

Namun demikian, nasabah dapat menyesuaikan portofolio tersebut hingga akhir Oktober 2023.

Hal ini dilakukan agar nasabah tidak terkena biaya layanan bulanan BCA Prioritas sebesar Rp 500 ribu per bulan yang berlaku mulai Desember 2023.

Sebagai informasi, BCA Prioritas adalah layanan perbankan prestisius untuk nasabah yang terpilih melalui undangan langsung dari BCA. Artinya, tidak semua nasabah BCA bisa menjadi anggota BCA Prioritas.

Baca juga: Daftar Rincian Biaya Admin Bank BRI, BNI, Mandiri, dan BCA 2023

Keanggotaan BCA Prioritas bisa berakhir bila...

Salah satu syarat menjadi nasabah BCA Prioritas adalah mendapat undangan langsung dari pihak bank BCA. bca.co.id Salah satu syarat menjadi nasabah BCA Prioritas adalah mendapat undangan langsung dari pihak bank BCA.

Selain itu, BCA juga dapat mengakhiri kenggotaan nasabah BCA Prioritas, apabila terjadi hal-hal seperti berikut:

Halaman:

Terkini Lainnya

Konsumsi Vitamin C Berlebihan Bisa Sebabkan Batu Ginjal, Ketahui Batas Amannya

Konsumsi Vitamin C Berlebihan Bisa Sebabkan Batu Ginjal, Ketahui Batas Amannya

Tren
Melestarikan Zimbabwe Raya

Melestarikan Zimbabwe Raya

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 5-6 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 5-6 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kronologi dan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis | Peluang Indonesia vs Guinea

[POPULER TREN] Kronologi dan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis | Peluang Indonesia vs Guinea

Tren
5 Kasus Pembunuhan Mutilasi yang Jadi Sorotan Dunia

5 Kasus Pembunuhan Mutilasi yang Jadi Sorotan Dunia

Tren
Daftar Terbaru Kereta Ekonomi New Generation dan Stainless Steel New Generation, Terbaru KA Lodaya

Daftar Terbaru Kereta Ekonomi New Generation dan Stainless Steel New Generation, Terbaru KA Lodaya

Tren
Daftar Sekolah Kedinasan yang Buka Pendaftaran pada Mei 2024, Lulus Bisa Jadi PNS

Daftar Sekolah Kedinasan yang Buka Pendaftaran pada Mei 2024, Lulus Bisa Jadi PNS

Tren
Sering Dikira Sama, Apa Perbedaan Psikolog dan Psikiater?

Sering Dikira Sama, Apa Perbedaan Psikolog dan Psikiater?

Tren
Benarkah Kucing Lebih Menyukai Manusia yang Tidak Menyukai Mereka?

Benarkah Kucing Lebih Menyukai Manusia yang Tidak Menyukai Mereka?

Tren
Banjir di Sulawesi Selatan, 14 Orang Meninggal dan Ribuan Korban Mengungsi

Banjir di Sulawesi Selatan, 14 Orang Meninggal dan Ribuan Korban Mengungsi

Tren
Buah-buahan yang Aman Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah-buahan yang Aman Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
BPOM Rilis Daftar Suplemen dan Obat Tradisional Mengandung Bahan Berbahaya, Ini Rinciannya

BPOM Rilis Daftar Suplemen dan Obat Tradisional Mengandung Bahan Berbahaya, Ini Rinciannya

Tren
Arkeolog Temukan Vila Kaisar Pertama Romawi, Terkubur di Bawah Abu Vulkanik Vesuvius

Arkeolog Temukan Vila Kaisar Pertama Romawi, Terkubur di Bawah Abu Vulkanik Vesuvius

Tren
Kapan Seseorang Perlu ke Psikiater? Kenali Tanda-tandanya Berikut Ini

Kapan Seseorang Perlu ke Psikiater? Kenali Tanda-tandanya Berikut Ini

Tren
Suhu Panas Melanda Indonesia, 20 Wilayah Ini Masih Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat

Suhu Panas Melanda Indonesia, 20 Wilayah Ini Masih Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com