Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nyeri Asam Urat dan Rematik, Apa Bedanya?

Kompas.com - 14/05/2023, 07:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nyeri asam urat dan rematik atau rheumatoid arthritis memiliki sejumlah kemiripan. Keduanya menyebabkan pembengkakan, nyeri, dan rasa kaku pada persendian.

Meski serupa, nyeri asam urat dan rematik disebabkan oleh kondisi berbeda, sehingga pengobatannya pun berbeda.

Penyebab nyeri asam urat dan rematik

Dikutip dari laman WebMD, asam urat dan rheumatoid arthritis adalah jenis radang sendi dengan dua penyebab berbeda.

Asam urat atau gout terjadi saat kadar asam urat terlalu banyak dalam darah. Sebenarnya, tubuh menghasilkan asam urat yang akan dibuang melalui urine.

Namun, kondisi tertentu membuat asam urat tak keluar dan menumpuk dalam jaringan, hingga membentuk kristal tajam yang mengendap di persendian.

Di sisi lain, rematik adalah kondisi autoimun, yakni saat sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan yang melapisi persendian.

Serangan rematik menyebabkan pembengkakan, peradangan, dan kelainan bentuk sendi yang terasa menyakitkan.

Lantaran rematik merupakan penyakit sistem kekebalan tubuh, penyakit ini juga dapat memengaruhi bagian tubuh lain, termasuk kulit, mata, dan jantung.

Baca juga: Seperti Apa Rasa Nyeri Asam Urat? Kenali 4 Ciri Berikut


Beda nyeri asam urat dan rematik

Menurut laman Healthline, asam urat dan rematik akan menyebabkan kemerahan, bengkak, dan nyeri pada persendian.

Jika tidak segera ditangani, kedua masalah sendi ini dapat memicu kecacatan serius dan menurunkan kualitas hidup penderitanya.

Melihat dan merasakan tanda-tanda nyeri akan jelas membedakan kedua penyakit ini. Kendati demikian, diagnosis dokter tetap diperlukan agar mendapatkan penanganan tepat.

Ciri nyeri asam urat

Penyakit asam urat biasanya dimulai dengan serangan rasa sakit secara tiba-tiba. Rasa sakitnya terasa amat parah hingga penderita merasa persendian seperti terbakar.

Nyeri asam urat biasanya hanya menyerang satu sendi, terutama bagian jempol kaki.

Namun, sendi lain juga bisa menjadi sasaran, seperti pergelangan kaku, lutut, siku, atau pergelangan tangan.

Dikutip dari Medical News Today, gejala asam urat pada persendian dapat meliputi:

Halaman:

Terkini Lainnya

AstraZeneca Akui Ada Efek Samping Langka pada Vaksinnya, Ahli dan Kemenkes Buka Suara

AstraZeneca Akui Ada Efek Samping Langka pada Vaksinnya, Ahli dan Kemenkes Buka Suara

Tren
Studi: Mengurangi Asupan Kalori Diyakini Bikin Umur Lebih Panjang

Studi: Mengurangi Asupan Kalori Diyakini Bikin Umur Lebih Panjang

Tren
10 Rekomendasi Ras Anjing Ramah Anak, Cocok Jadi Peliharaan Keluarga

10 Rekomendasi Ras Anjing Ramah Anak, Cocok Jadi Peliharaan Keluarga

Tren
Terjadi Penusukan WNI di Korea Selatan, 1 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

Terjadi Penusukan WNI di Korea Selatan, 1 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

Tren
Ramai soal Kinerja Bea Cukai Dikeluhkan, Bisakah Dilaporkan?

Ramai soal Kinerja Bea Cukai Dikeluhkan, Bisakah Dilaporkan?

Tren
Viral, Video Perempuan Terjebak di Kolong Commuter Line Stasiun UI, Ini Kata KCI

Viral, Video Perempuan Terjebak di Kolong Commuter Line Stasiun UI, Ini Kata KCI

Tren
Kapan Pertandingan Indonesia Vs Irak untuk Memperebutkan Peringkat Ketiga? Simak Jadwalnya

Kapan Pertandingan Indonesia Vs Irak untuk Memperebutkan Peringkat Ketiga? Simak Jadwalnya

Tren
Kucing di China Nyalakan Kompor dan Picu Kebakaran, Dipaksa 'Kerja' untuk Bayar Kerugian

Kucing di China Nyalakan Kompor dan Picu Kebakaran, Dipaksa "Kerja" untuk Bayar Kerugian

Tren
Imbas Gunung Ruang Kembali Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara hingga Besok

Imbas Gunung Ruang Kembali Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara hingga Besok

Tren
4 Keputusan Wasit Shen Yinhao yang Dianggap Merugikan Timnas di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

4 Keputusan Wasit Shen Yinhao yang Dianggap Merugikan Timnas di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Kronologi Kecelakaan Motor Harley-Davidson di Probolinggo, Dokter dan Istrinya Jadi Korban

Kronologi Kecelakaan Motor Harley-Davidson di Probolinggo, Dokter dan Istrinya Jadi Korban

Tren
Ramai soal Setop Imunisasi Anak, Apa Dampaknya pada Tubuh Si Kecil?

Ramai soal Setop Imunisasi Anak, Apa Dampaknya pada Tubuh Si Kecil?

Tren
Analogi Shin Tae Yong dan Wibisana

Analogi Shin Tae Yong dan Wibisana

Tren
Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Tren
Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com