Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahun Baru 2023, Ini Tips Menyusun Resolusi yang Dapat Dicapai

Kompas.com - 14/12/2022, 13:30 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tidak lama lagi pergantian tahun baru 2023.

Umumnya, akhir tahun seperti ini menjadi waktu yang tepat untuk merefleksikan yang terjadi sepanjang 2022.

Setelahnya, Anda dapat membuat resolusi untuk bisa menjadi lebih baik pada 2023.

Namun, terbuka kemungkinan bahwa resolusi pada tahun-tahun sebelumnya banyak yang tidak tercapai.

Dilansir dari New York Times, menurut firma manajemen waktu FranklinCovey, sepertiga dari resolusi-resolusi yang kita buat, biasanya tidak berhasil hingga melewati akhir Januari.

Banyak dari resolusi ini gagal karena itu bukan resolusi yang tepat.

Berikut beberapa kesalahan dalam merumuskan resolusi tahun baru:

  • Resolusi dibuat berdasarkan pandangan orang lain atau masyarakat, untuk mengubah diri Anda.
  • Resolusi terlalu kabur atau tidak jelas.
  • Tidak memiliki rencana realistis untuk mencapai resolusi.

Baca juga: Jadwal Tanggal Merah Libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023


Baca juga: Jadwal Keberangkatan Kereta Api Tambahan Natal dan Tahun Baru 2023

Kiat atau tips menyusun resolusi 2023

Berikut tips menyusun resolusi untuk tahun baru 2023:

1. Spesifik

Resolusi Anda harus benar-benar jelas.

"Membuat tujuan yang konkret sangat penting daripada hanya mengatakan 'Saya ingin menurunkan berat badan secara samar-samar.' Anda ingin memiliki tujuan: Berapa banyak berat badan yang ingin Anda turunkan dan pada interval waktu berapa," kata seorang profesor informasi operasi dan keputusan di Wharton School of the University of Pennsylvania, Katherine L. Milkman.

 

2. Terukur

Ini mungkin tampak jelas jika tujuan Anda terkait dengan kebugaran atau penurunan berat badan, tetapi ini juga penting jika Anda juga mencoba mengurangi sesuatu.

Namun, untuk capaian yang tak bisa diukur dengan satuan, maka cari cara untuk bisa melihat perkembangannya dari waktu ke waktu.

Misalnya, tahun depan Anda ingin berhenti menggigit kuku. Maka, mengukur perkembangannya bisa dengan mengambil foto kuku dari waktu ke waktu sehingga dapat melacak kemajuannya.

Psikolog dan profesor di Touro College of Osteopathic Medicine Jeffrey Gardere mengatakan, mencatat kemajuan ke dalam jurnal atau membuat catatan di ponsel atau aplikasi bisa membantu melacak perilaku dapat memperkuat kemajuan, apapun resolusinya.

Baca juga: 15 Link Download Kalender 2023 Format JPG dan EPS

3. Dapat dicapai

Ini tidak berarti bahwa Anda tidak dapat memiliki tujuan yang besar.

Namun, mencoba untuk mengambil langkah terlalu besar dan terlalu cepat dapat membuat Anda frustrasi, atau memengaruhi area lain dalam hidup Anda.

4. Relevan

Apakah resolusi ini benar-benar penting dan dibuat alasan yang benar?

Jika Anda menyusun resolusi karena merasa membenci diri sendiri, ada penyesalan, atau hasrat yang kuat pada suatu hal, maka biasanya resolusi ini tidak akan bertahan lama.

Namun, jika resolusi itu bisa membuat Anda lebih baik, mengubah struktur hidup, atau memperkuat hubungan dengan orang-orang sekitar, maka resolusi itu kemungkinan besar bisa dipertahankan.

Baca juga: LINK Pendaftaran Tambahan Kuota Beasiswa Kedokteran 2023, Dibuka hingga 23 Desember

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com