Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasien Covid-19 Terlama Akhirnya Sembuh Setelah Terinfeksi 411 Hari

Kompas.com - 05/11/2022, 10:00 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seorang pasien Covid-19 berusia 59 tahun dinyatakan sembuh total dari infeksi virus corona yang diidapnya selama 411 hari.

Pria yang tidak disebutkan namanya itu dianggap sebagai salah satu pasien Covid-19 yang sanggup bertahan hidup terlama.

Sebelumnya, seorang pasien Covid-19 yang dirawat di layanan kesehatan yang sama di Inggris juga mengalami infeksi virus corona sampai 505 hari, namun pasien tersebut meninggal dunia.

Baca juga: Update Corona 3 November: Covid-19 Naik Lagi, Tertinggi sejak Agustus 2022, Kasus Aktif Tembus 30.000

Akibat sistem imun lemah

Dikutip dari National World, Sabtu (5/11/2022), menurut penelitian yang dipublikasikan di jurnal Clinical Infectious Disease mengatakan bahwa pria 59 tahun itu memiliki sistem imun yang lemah.

Hal itu diketahui setelah dilakukan transplantasi ginjal.

Sementara, para ahli dari Guy's and St Thomas NHS Foundation Trust, London, dan King's College London menyampaikan bahwa pasien tidak dapat menyingkirkan varian awal virus corona karena sistem kekebalan yang lemah.

Pria tersebut pertama kali terinfeksi virus corona pada Desember 2020 dan masih positif Covid-19 hingga Januari 2022.

Terinfeksi jenis virus asli Wuhan

Petugas medis mendeteksi infeksi yang diidap pada pria itu dengan menganalisis genetika dari jenis virus yang dibawanya.

Hasilnya petugas mengetahui bahwa pasien itu memiliki varian awal dari jenis asli Wuhan, sebelum berkembang menjadi varian Alpha, Delta, dan Omicron.

Setelah mengidentifikasi variannya, petugas medis memberi pria itu koktail penetralisir antibodi (Regeneron).

Regeneron itu diberikan karena membantu mantan Presiden AS Donald Trump melawan penyakit itu.

Regeneron diketahui efektif melawan varian awal Covid dan akhirnya memungkinkan pria berusia 59 tahun itu membersihkan tubuhnya dari virus.

Namun, petugas medis memperingatkan bahwa munculnya varian baru Covid berarti perawatan antibodi penawar yang saat ini digunakan sebagian besar tidak efektif.

Baca juga: Gejala Umum Covid-19 Berubah, Apa Saja Gejala Barunya?

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

[POPULER TREN] Kronologi dan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis | Peluang Indonesia vs Guinea

[POPULER TREN] Kronologi dan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis | Peluang Indonesia vs Guinea

Tren
5 Kasus Pembunuhan Mutilasi yang Jadi Sorotan Dunia

5 Kasus Pembunuhan Mutilasi yang Jadi Sorotan Dunia

Tren
Daftar Terbaru Kereta Ekonomi New Generation dan Stainless Steel New Generation, Terbaru KA Lodaya

Daftar Terbaru Kereta Ekonomi New Generation dan Stainless Steel New Generation, Terbaru KA Lodaya

Tren
Daftar Sekolah Kedinasan yang Buka Pendaftaran pada Mei 2024, Lulus Bisa Jadi PNS

Daftar Sekolah Kedinasan yang Buka Pendaftaran pada Mei 2024, Lulus Bisa Jadi PNS

Tren
Sering Dikira Sama, Apa Perbedaan Psikolog dan Psikiater?

Sering Dikira Sama, Apa Perbedaan Psikolog dan Psikiater?

Tren
Benarkah Kucing Lebih Menyukai Manusia yang Tidak Menyukai Mereka?

Benarkah Kucing Lebih Menyukai Manusia yang Tidak Menyukai Mereka?

Tren
Banjir di Sulawesi Selatan, 14 Orang Meninggal dan Ribuan Korban Mengungsi

Banjir di Sulawesi Selatan, 14 Orang Meninggal dan Ribuan Korban Mengungsi

Tren
Buah-buahan yang Aman Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah-buahan yang Aman Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
BPOM Rilis Daftar Suplemen dan Obat Tradisional Mengandung Bahan Berbahaya, Ini Rinciannya

BPOM Rilis Daftar Suplemen dan Obat Tradisional Mengandung Bahan Berbahaya, Ini Rinciannya

Tren
Arkeolog Temukan Vila Kaisar Pertama Romawi, Terkubur di Bawah Abu Vulkanik Vesuvius

Arkeolog Temukan Vila Kaisar Pertama Romawi, Terkubur di Bawah Abu Vulkanik Vesuvius

Tren
Kapan Seseorang Perlu ke Psikiater? Kenali Tanda-tandanya Berikut Ini

Kapan Seseorang Perlu ke Psikiater? Kenali Tanda-tandanya Berikut Ini

Tren
Suhu Panas Melanda Indonesia, 20 Wilayah Ini Masih Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat

Suhu Panas Melanda Indonesia, 20 Wilayah Ini Masih Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat

Tren
Apa Beda KIP Kuliah dengan Beasiswa pada Umumnya?

Apa Beda KIP Kuliah dengan Beasiswa pada Umumnya?

Tren
Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Tren
ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com