Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Posisi Dagu Saat Melakukan Guling Depan

Kompas.com - 02/02/2022, 19:40 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Guling depan atau forward roll merupakan salah satu gerakan dalam senam lantai tanpa menggunakan alat.

Dikutip dari modul Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas VII (2020) terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, gerakan guling depan adalah aktivitas tubuh dengan cara membulatkan badan sedemikian rupa sehingga berguling ke arah sisi lain (roll) dengan posisi badan mengguling ke depan membuat seperti roda.

Gerakan guling depan dapat dilakukan dengan dua cara, yakni berdiri dan jongkok.

Lalu bagaimana dengan posisi dagu saat melakukan gerakan guling depan dengan dua cara berbeda?

Baca juga: Cara Melakukan Gerakan Headstand dalam Senam Lantai

Posisi dagu saat melakukan guling depan baik dengan cara berdiri maupun jongkok adalah sama-sama menyentuh dada.

Cara melakukan gerakan guling depan berdiri dan jongkok

Guling depan awalan berdiri

Berikut adalah cara melakukan guling depan dengan awalan berdiri:

  1. Tubuh dalam posisi berdiri tegak dengan kedua tangan lurus di samping badan. Kemudian, arahkan pandangan lurus ke depan melihat matras.
  2. Langkah berikutnya, ulurkan kedua tangan lurus memegang matras sambil membungkukkan badan.
  3. Posisi kepala masuk di antara dua tangan. Usahakan dagu menyentuh dada, agar bagian tengkuk menyentuh matras dengan baik.
  4. Bahu disentuhkan ke matras dan mulailah berguling.
  5. Setelah melakukan guling depan, posisi tubuh kembali berdiri tegak.

Guling depan awalan jongkok

Baca juga: Apa Saja Peraturan dalam Senam Lantai?

Guling depan dengan awalan berdiri dan jongkok tidak memiliki perbedaan teknik.

Hanya saja perbedaan guling depan awalan berdiri dan guling depan awalan jongkok, terletak pada posisi awalan dan akhir.

Berikut adalah cara melakukan guling depan dengan awalan jongkok:

  1. Tubuh dalam posisi jongkok dan kedua kaki dalam posisi rapat. Kemudian lutut disentuhkan ke dada dengan posisi tangan berada di depan ujung kaki.
  2. Berikutnya kedua tangan dalam posisi bengkok. Lalu posisikan dagu menyentuh dada dan pundak di matras.
  3. Langkah terakhir, mulailah berguling. Posisi tubuh sesudah berguling adalah jongkok.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Timnas Indonesia
Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Timnas Indonesia
HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan, Kickoff 21.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan, Kickoff 21.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas dan Uber 2024, Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil Piala Thomas dan Uber 2024, Indonesia Tembus Perempat Final

Badminton
Kejuaraan Berkuda di Jakarta Bakal Bertabur Bintang

Kejuaraan Berkuda di Jakarta Bakal Bertabur Bintang

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Awas Permainan Watak Serigala Putih, Garuda!

Indonesia Vs Uzbekistan, Awas Permainan Watak Serigala Putih, Garuda!

Timnas Indonesia
Bali Juara Turnamen Putri di Bali

Bali Juara Turnamen Putri di Bali

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Ukir Sejarah Sepak Bola Nasional dengan Tinta Emas

Indonesia Vs Uzbekistan, Ukir Sejarah Sepak Bola Nasional dengan Tinta Emas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com