Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Kebugaran Jasmani

Kompas.com - Diperbarui 16/11/2021, 07:37 WIB
Mochamad Sadheli ,
Medikantyo Junandika Adhikresna

Tim Redaksi

Sumber Kemdikbud

KOMPAS.com - Segala aktivitas manusia di dunia tak lepas dari penggunaan otot maupun syaraf dalam tubuh.

Lingkup kegiatan setiap individu memakan waktu serta energi baik dalam skala kecil seperti istirahat hingga bekerja dengan beban berat.

Bentuk kegiatan fisik beragam memicu pengeluaran energi akibat gerakan tubuh pada otot atau rangka secara bergantian pada setiap aktivitas.

Aktivitas ringan hingga berat tersebut bergantung pada kebugaran jasmani seseorang? Apa itu kabugaran jasmani?

Pengertian Kebugaran Jasmani

Baca juga: 10 Komponen Kebugaran Jasmani

Kesanggupan dan kemampuan tubuh melakukan penyesuaian terhadap pembebanan fisik yang diberikan kepadanya, seperti bekerja sehari-hari tanpa menimbulkan kelelahan yang berlebihan dan masih dapat menikmati waktu luangnya adalah pengertian dari kebugaran jasmani.

Seperti dikutip dari buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (2016) oleh Asep Kurnia Nenggala, kebugaran jasmani menentukan kemampuan tubuh untuk melakukan tugas dan pekerjaan sehari-hari.

Pengertian lainnya, kesanggupan dan kemampuan tubuh melakukan penyesuaian terhadap pembebasan fisik yang diberikan kepadanya, dari kerja yang dilakukan sehari-hari tanpa menimbulkan kelelahan berlebihan disebut kebugaran jasmani.

Istilah lain untuk tingkat kebugaran jasmani adalah physical fitness.

Makin tinggi derajat kebugaran jasmani seseorang, maka terdapat kemungkinan kemampuan kerja fisik dengan tingkat lebih tinggi.

Baca juga: Kebugaran Jasmani yang Berhubungan dengan Keterampilan

Tingkat kebugaran jasmani bisa menurun apabila seseorang melakukan kerja fisik dengan intensitas berat dalam jangka waktu cukup lama.

Namun, tingkat kebugaran jasmani maupun kemampuan fisik dalam menerima beban dapat dilatih secara rutin agar meningkat atau terjaga dengan baik.

Sebaliknya kondisi kebugaran jasmani bisa menurun, apabila intensitas kegiatan fisik menurun atau melakukan aktivitas dengan minim pergerakan otot dan rangka.

Aktivitas berikut yang berpotensi menurunkan kebugaran tubuh adalah menghabiskan waktu dengan duduk di depan layar komputer maupun televisi dalam jangka waktu lama atau bergadang.

Baca juga: Profil Antonio Conte, Pelatih yang Bawa Inter Akhiri 11 Tahun Puasa Gelar Liga Italia

Latihan fisik untuk menjaga kebugaran jasmani bisa dilakukan berdasarkan unsur-unsur yang dibutuhkan untuk menjalani kegiatan sehari-hari.

Kelima unsur kebugaran jasmani yang dimaksud di antaranya:

  1. Daya tahan
  2. Kekuatan
  3. Kelincahan
  4. Kecepatan
  5. Kelenturan.

Macam latihan kebugaran jasmani yang dilakukan bisa tergolong sederhana seperti gerakan senam lantai, lari, maupun yoga.

Latihan kebugaran jasmani berupa angkat beban, sit up, pull up, hingga vertical jump bisa dilakukan secara terencana untuk meningkatkan daya tahan serta kekuatan tubuh.

Baca juga: 4 Faktor yang Memengaruhi Kebugaran Jasmani Seseorang

Jenis olahraga dengan alat atau bantuan fasilitas tertentu seperti renang, aerobik, hingga permainan memakai bola secara rutin juga bisa membantu menjaga kebugaran jasmani.

Untuk menghindari risiko cedera maupun kelelahan berat, pastikan bentuk latihan maupun olahraga yang dilakukan sesuai porsi serta melakukan gerakan pemanasan secara cukup.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com