Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adidas Luncurkan Predator Freak, Sepatu Revolusioner dengan 225 "Spikes"

Kompas.com - 19/01/2021, 17:47 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Adidas secara resmi meluncurkan Predator Freak pada sebuah acara reveal resmi yang dihadiri beberapa media terpilih dari seluruh dunia, termasuk KOMPAS.com, pada Kamis (14/1/2021).

Predator Freak merupakan evolusi terbaru adidas Predator yang memakai teknologi DEMONSKIN di sekujur badan sepatu.

Teknologi ini pertama dipakai musim lalu dan merupakan inovasi performa dalam bentuk lapisan spikes (tonjolan) karet di tubuh sepatu yang dikalibrasikan oleh algoritma komputer dan penempatannya disesuaikan dengan titik kontak kaki dengan bola.

Secara total, ada 225 DEMONSKIN spikes berwarna kuning terang di sepatu tersebut.

Predator Freak mempunyai leher sepatu bermodel split-cut, yang memungkinkan kaki untuk memiliki jangkauan pergerakan lebih besar dan juga adaptibilitas tinggi terhadap semua bentuk kaki berbeda.

Detail spike DEMONSKIN di sepatu adidas Predator Freak yang baru.KOMPAS.com/Firzie A. Idris Detail spike DEMONSKIN di sepatu adidas Predator Freak yang baru.

Bagian upper sepatu ini menggunakan teknologi PRIMEKNIT yang memeluk kaki Anda dan tak mempunyai tali agar semakin memaksimalkan area kontak kaki dengan bola.

"Nama Freak merepresentasikan transformasi luar biasa yang para pemain akan alami bila memakai sepatu ini," tutur Dave Surace, senior design director adidas, pada presentasinya.

"Predator Freak mengizinkan sang pemakai membuka versi super human diri mereka sendiri."

Surace juga menekankan bagaimana Predator Freak mengambil inspirasi desain dari Predator Accelerator 1998 dan Predator Precision 2000.

Beberapa pemain utama adidas sudah memakai Predator Freak pada laga resmi.

Salah satunya adalah ikon adidas sekarang ini, Paul Pogba, yang telah memakai sepatu terkini tersebut pada laga Manchester United vs Liverpool.

Gelandang Manchester United, Paul Pogba, memakai sepatu baru adidas Predator Freak pada laga Liverpool vs Manchester United, Minggu (17/1/2021).MICHAEL REGAN / POOL / AFP Gelandang Manchester United, Paul Pogba, memakai sepatu baru adidas Predator Freak pada laga Liverpool vs Manchester United, Minggu (17/1/2021).

"Sejak awal memakai, saya tahu adidas telah menciptakan sesuatu spesial dengan material DEMONSKIN mereka," tutur Pogba dalam rilis resmi yang diterima KOMPAS.com.

"Saya sangat merasakan perbedaan dengan cara kaki saya menyentuh bola. Saya bahagia karena pengalaman saya sejauh ini punya dampak ke desain baru Predator."

Dave Surace mengatakan langsung kepada KOMPAS.com bahwa feedback dari para pesepak bola seperti Pogba memang menjadi kunci dalam pengembangan Predator Freak.

Namun, para desainer di adidas juga ingin merancang sesuatu yang bisa dinikmati oleh para pecinta sepak bola secara kebanyakan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Obat' Kekecewaan jika Messi Absen Bela Inter Miami

"Obat" Kekecewaan jika Messi Absen Bela Inter Miami

Liga Lain
Rinov/Pitha Melaju ke Semifinal Malaysia Masters 2024 meski Tidak Fit 100 Persen

Rinov/Pitha Melaju ke Semifinal Malaysia Masters 2024 meski Tidak Fit 100 Persen

Badminton
Final Liga 1 2023-2024, Saatnya Persib Akhiri Dahaga Juara 10 Tahun

Final Liga 1 2023-2024, Saatnya Persib Akhiri Dahaga Juara 10 Tahun

Liga Indonesia
Sebelum Berangkat ke Italia, Indra Sjafri Dapat Pesan dari PSSI

Sebelum Berangkat ke Italia, Indra Sjafri Dapat Pesan dari PSSI

Liga Indonesia
 Siap Gantikan Xavi, Barcelona Capai Kesepakatan Lisan dengan Flick

Siap Gantikan Xavi, Barcelona Capai Kesepakatan Lisan dengan Flick

Liga Spanyol
Toulon Cup Jadi Ajang Uji Kekuatan Timnas U20 Indonesia, Siap Berangkat TC ke Como

Toulon Cup Jadi Ajang Uji Kekuatan Timnas U20 Indonesia, Siap Berangkat TC ke Como

Timnas Indonesia
Man City Vs Man United: Maguire Absen, Mount dan Martial Diragukan

Man City Vs Man United: Maguire Absen, Mount dan Martial Diragukan

Liga Inggris
Hasil Malaysia Masters 2024, Rehan/Lisa Takluk dari Wakil Tuan Rumah

Hasil Malaysia Masters 2024, Rehan/Lisa Takluk dari Wakil Tuan Rumah

Badminton
Olimpiade Paris Spesial, Mbappe Ingin Main untuk Timnas Perancis

Olimpiade Paris Spesial, Mbappe Ingin Main untuk Timnas Perancis

Internasional
Barito Putera Perpanjang Kontrak Rahmad Darmawan dan 4 Pemain

Barito Putera Perpanjang Kontrak Rahmad Darmawan dan 4 Pemain

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Bekuk Dejan/Gloria, Rinov/Pitha ke Semifinal

Hasil Malaysia Masters 2024: Bekuk Dejan/Gloria, Rinov/Pitha ke Semifinal

Badminton
Sean Gelael Ucapkan Terima Kasih kepada Fans Tanah Air

Sean Gelael Ucapkan Terima Kasih kepada Fans Tanah Air

Sports
Burnley Jual Mahal, Vincent Kompany Tak Akan Dilepas Mudah

Burnley Jual Mahal, Vincent Kompany Tak Akan Dilepas Mudah

Bundesliga
Kata-kata Perpisahan Thiago Motta dengan Bologna

Kata-kata Perpisahan Thiago Motta dengan Bologna

Liga Italia
Indonesia Vs Irak, PPKGBK Pastikan Lapangan Tak Terganggu Usai Konser

Indonesia Vs Irak, PPKGBK Pastikan Lapangan Tak Terganggu Usai Konser

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com