Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Italia, Inter Milan Geser Atalanta dan Bikin Repot Juventus

Kompas.com - 26/07/2020, 05:58 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Inter Milan menggusur posisi Atalanta di klasemen Liga Italia, sekaligus memberatkan langkah Juventus menuju panggung juara.

Inter Milan memetik hasil memuaskan ketika menjalani pertandingan ke-36 mereka di Liga Italia 2019-2020.

Mereka mempecundangi tuan rumah Genoa dengan skor 3-0 di Stadion Luigi Ferraris, Minggu (26/7/2020) dini hari WIB.

Tiga gol kemenangan pasukan Antonio Conte dilesakkan oleh Romelu Lukaku (34', 90+3'), dan Alexis Sanchez (83').

Baca juga: Hasil Liga Italia - Inter Milan Menang, Tugas Juventus Makin Berat

Poin sempurna ini mengantarkan Inter Milan naik ke peringkat dua klasemen Liga Italia, menggusur Atalanta.

La Beneamata - julukan Inter Milan - saat ini mengoleksi 76 angka dari 36 laga, sedangkan Atalanta satu poin lebih sedikit.

Selain itu, kemenangan Inter Milan atas Genoa ini menyulitkan Juventus untuk meraih titel juara Liga Italia musim ini.

Untuk menyegel gelar juara, Juventus wajib mengalahkan Sampdoria pada Senin (27/7/2020) dini hari WIB.

Padahal, jika sebelumnya Inter Milan gagal menang, Juventus hanya membutuhkan hasil seri saja untuk megakhiri musim di podium tertinggi.

Dengan skenario kemenangan ini, poin Juventus akan bertambah menjadi 83, dan tidak mungkin disalip lagi oleh Inter Milan, Atalanta (75 poin), dan Lazio (72 poin), dalam dua pertandingan ke depan.

Baca juga: Genoa Vs Inter, Conte Sebut Nerazzurri Gagal Penuhi Target

Selain persaingan juara, perebutan tiket otomatis ke Liga Europa musim depan juga masih sengit.

Masih ada satu lembar yang tersisa dan sedang diprebutkan oleh AS Roma dan AC Milan.

Untuk lolos langsung, salah satu dari mereka harus menempati urutan kelima dalam klasemen di akhir musim.

Posisi itu sekarang sedang ditempati AS Roma yang memiliki koleksi 61 poin dari 35 laga.

AC Milan berada satu tingkat di bawah Roma dengan 60 poin, tetapi sudah memainkan satu laga lebih banyak.

Sementara itu, Napoli yang berada di peringkat ketujuh, sudah dipastikan melenggang langsung ke fase grup Liga Europa lewat jalur juara Coppa Italia.

Napoli baru saja menang 2-0 atas Sassuolo di Stadion San Paolo dini hari tadi WIB.

Dua gol kemenangan Napoli dicetak oleh Elseid Hysaj (8'), dan Allan (90+3').

Baca juga: Genoa Vs Inter - Cetak 2 Gol, Romelu Lukaku Ikuti Jejak Ronaldo

Klasemen Liga Italia hingga Minggu (26/7/2020) dini hari WIB:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Badminton
Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Liga Indonesia
PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

Liga Indonesia
Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Liga Spanyol
Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com