Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Italia Malam Ini, Misi Inter Milan Persulit Juventus Scudetto

Kompas.com - 25/07/2020, 10:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Rangkaian pertandingan pekan ke-36 Liga Italia kembali bergulir akhir pekan ini, dengan menampilkan partai yang melibatkan Inter Milan dan Napoli.

Inter Milan akan bertandang ke markas Genoa, Sabtu (25/7/2020) malam waktu setempat atau Minggu (26/7/2020) dini hari WIB.

I Nerazzurri - julukan Inter Milan - saat ini bertengger di peringkat ketiga dengan 73 poin dari 35 laga.

Mereka terpaut dua poin dari peringkat dua, Atalanta, yang baru bermain imbang 1-1 dengan AC Milan tadi malam, dan tertinggal tujuh angka dari Juventus di puncak klasemen.

Baca juga: Usai Milan Vs Atalanta, Pioli Kembali Bicara soal Nasib Ibrahimovic

Pasukan Antonio Conte wajib meraih meraup poin penuh pada laga ini untuk setidaknya menyulitkan Juventus scudetto.

Jika menang, maka poin Inter Milan akan menjadi 76. Dengan skenario ini, Juventus perlu menang melawan Sampdoria, untuk menyegel gelar juara pekan ini.

Namun, apabila Inter Milan bermain imbang atau bahkan kalah, Juventus cuma perlu hasil seri dari laga kontra Sampdoria Senin besok.

Pada pertandingan lainnya, Napoli akan menjamu Sassuolo di Stadion San Paolo.

Laga tersebut sudah tidak menentukan lagi bagi Napoli karena mereka sudah mengamankan satu tiket Liga Europa lewat jalur juara Coppa Italia.

Baca juga: Sulit Kejar Juventus, Inter Milan Coba Lagi Musim Depan

Il Partnenopei juga sudah tidak bisa menembus zona empat besar atau Liga Champions, apalagi bersaing untuk juara.

Napoli saat ini bercokol di peringkat ketujuh klasemen Liga Italia dengan 56 poin.

Demikian juga dengan Sassuolo, mereka saat ini duduk di tangga nomor delapan dengan 48 poin.

Pasukan Roberto De Zerbi sudah aman dari ancaman degradasi dan tidak bisa menembus Liga Europa karena jatah tiga tiket sudah digenggam Napoli, AC Milan, dan AS Roma.

Baca juga: Klasemen Liga Italia Setelah Laga AC Milan Vs Atalanta

Jadwal Liga Italia pekan ke-36 malam ini:

Sabtu (25/7/2020)

22.15 WIB - Brescia vs Parma

Minggu (26/7/2020):

00.30 WIB - Genoa vs Inter Milan
02.45 WIB - Napoli vs Sassuolo
22.15 WIB - Bologna vs Lecce

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com