Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Aguero, Kini Giliran Aubameyang yang Akan Bersaing di Balapan Virtual F1

Kompas.com - 23/05/2020, 04:45 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber F1

KOMPAS.com - Penyerang andalan Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, akan bersaing dengan sejumlah pebalap Formula 1 ( F1) dalam seri keenam balapan virtual yang akan digelar pada Minggu (24/5/2020) mulai pukul 22.00 WIB.

Dalam Grand Prix (GP) virtual yang berlangsung di Sirkuit Monako itu, Aubameyang akan membela tim McLaren, berpasangan dengan pebalap asli tim tersebut, Lando Norris.

Selain Aubameyang, balapan virtual yang digelar untuk mengisi kekosongan selama tertundanya musim kompetisi F1 ini turut diramaikan salah satu pesepak bola lain, Thibaut Courtois.

Courtois, yang bakal mengikuti balapan virtual untuk ketiga kalinya, akan berpasangan dengan Antonio Giovinazzi dari tim Alfa Romeo.

Baca juga: Cerita di Balik Nomor Punggung 14 Milik Aubameyang

Kesempatan untuk mengikuti balapan virtual F1 bukanlah yang pertama kali bagi bintang sepak bola yang merumput di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Pada seri sebelumnya, bomber Manchester City, Sergio Aguero juga sempat unjuk kebolehan di hadapan para pebalap F1.

Namun, penyerang asal Argentina itu gagal menjuarai Grand Prix Spanyol yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Minggu (10/5/2020).

Dia harus puas finis di peringkat ke-15, tiga peringkat di bawah Thibaut Courtois.

Baca juga: Berita F1, Sirkuit Silverstone Akan Gelar 2 Balapan Musim Ini

Setelah Aguero gagal masuk ke dalam 10 besar, kini giliran Aubameyang yang mencoba peruntungan.

Namun, hal itu tidak akan mudah. Sebab, dia akan bersaing dengan sejumlah pebalap profesional F1.

Beberapa pebalap yang ikut serta dalam seri keenam balapan virtual ini ialah Charles Leclerc, Alexander Albon, Valtteri Bottas, dan juara edisi sebelumnya, George Russell.

Baca juga: Resmi, Ferrari Tunjuk Carlos Sainz Gantikan Vettel untuk F1 2021

Berikut line-up F1 GP virtual Sirkuit Monako:

Alfa Romeo: Antonio Giovinazzi-Thibaut Courtois
AlphaTauri: Tonio Liuzzi-Luca Salvadori
FDA Hublot Esports Team: Charles Leclerc-Arthur Leclerc
Haas: Louis Delatraz-Pietro Fittipaldi
McLaren: Lando Norris-Pierre-Emerick Aubameyang
Mercedes: Valtteri Bottas-Esteban Gutierrez
Racing Point: David Schumacer-Luis Fonsi
Red Bull: Alexander Albon-Kai Lenny
Renault: Esteban Ocon-Nicholas Prost
Williams: George Russel-Nicholas Latifi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com