Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marco Sportiello, Pemain Atalanta Pertama yang Positif Covid-19

Kompas.com - 25/03/2020, 05:06 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Atalanta mengumumkan bahwa kiper mereka, Marco Sportiello, positif mengidap Covid-19.

Pengumuman itu disiarkan Atalanta melalui laman resmi mereka pada Selasa (24/3/2020) atau Rabu dini hari WIB.

"Kami menginformasikan bahwa otoritas kesehatan lokal telah memberi tahu klub bahwa Marco Sportiello positif terinfeksi COVID-19," demikian bunyi pernyataan Atalanta.

"Marco saat ini tidak menunjukkan gejala dan seperti seluruh anggota tim yang lain telah menjalani karantina yang akan berakhir pada 27 Maret 2020," lanjut pernyataan tersebut.

Baca juga: Jika Dilanjutkan dalam Waktu Dekat, Serie A ibarat Pemusik di Kapal Titanic

Sportiello menjadi pemain Atalanta pertama yang dinyatakan positif terjangkit virus corona, sekaligus menjadi yang ke-15 di Serie A.

Sebelum Sportiello, nama-nama kondang seperti Daniele Rugani, Patrick Cutrone, Paulo Dybala, dan lain-lain, telah dinyatakan terjangkit virus tersebut.

Laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Atalanta dan Valencia di San Siro pada 19 Februari lalu yang dihadiri lebih kurang 40.000 penonton, diyakini menjadi pemicu penyebaran virus corona di Italia.

Kota Bergamo, homebase Atalanta, menjadi salah satu wilayah dengan kasus corona terparah di Negeri Pizza.

Baca juga: Klub Serie A Tolak Wacana Liga Champions dan Liga Europa Dimainkan Akhir Pekan

Dilansir dari Football Italia, Rabu (25/3/2020), beredar video yang menggambarkan truk-truk militer Italia mengangkut peti mati di kota Bergamo karena sudah tidak ada tempat lagi di krematorium.

Sementara itu, kasus kematian akibat virus corona di Italia merupakan yang tertinggi di dunia.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Pusat Sistem Sains dan Teknik Johns Hopkins University, Amerika Serikat, hingga Rabu (25/3/2020) pagi WIB, telah terjadi 6.820 kematian dari 69.176 kasus corona di Italia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

Liga Indonesia
Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Sports
Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com