Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsep Pembagian Waktu di Indonesia

Kompas.com - 12/07/2022, 14:30 WIB
Serafica Gischa

Editor

Oleh: Juni Tri Setiyono, Guru SDN Danawarih 03, Tegal, Jawa Tengah

 

KOMPAS.com - Pernahkah kalian melihat acara di televisi atau sebuah undangan, misalnya tertulis 07.00 WIB? WIB sendiri artinya acara televisi atau undangan tersebut berada di wilayah Waktu Indonesia Barat. 

Lalu mengapa Papua sudah merayakan malam pergantian tahun atau tahun baru, sedangkan di Jakarta baru menunjukkan pukul 22.00 WIB? Perbedaan waktu tersebut terjadi karena adanya rotasi pada Bumi. 

Bumi memiliki garis bujur dan garis lintang. Garis lintang sebagai pedoman dalam pembagian iklim di seluruh dunia. Sedangkan garis bujur sebagai pedoman pembagian waktu.

Kota Greenwich di Inggris dijadikan penentu waktu internasional karena terletak pada titik 0° bujur barat dan timur. Setiap jarak 15° bujur, terdapat selisih 1 jam.

Indonesia terletak di antara 95° BT dan 141° BT, sehingga memiliki selisih 46°. Maka terbagi menjadi tiga zona waktu, yakni Waktu Indonesia Barat (WIB), Waktu Indonesia Tengah (WITA) dan Waktu Indonesia Timur (WIT).

Baca juga: Hubungan Satuan Volume, Waktu, dan Debit 

Berikut penjelasan masing-masing: 

Waktu Indonesia Barat (WIB) 

Waktu Indonesia Barat merupakan pembagian waktu di Indonesia yang terletak pada garis 105° Bujur Timur. Pembagian waktu ini sama dengan waktu internasipnal UTC +7 atau GMT +7. 

Beberapa provinsi yang berada di zona Waktu Indonesia Barat antara lain, Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Kepulauan Riau, Riau, Jambi, Bengkulu, Bangka Belitung, Lampung, DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Tengah.

Waktu Indonesia Barat memiliki selisih waktu satu jam dengan WITA, sedangkan dengan WIT berbeda dua jam. Contohnya di Jakarta menunjukkan pukul 13.00 WIB, maka di Bali pukul 14.00 WITA, dan di Maluku pukul 15.00 WIT. 

Waktu Indonesia Tengah (WITA)

Waktu Indonesia Tengah berada pada garis 120° Bujur Timur. Pembagian waktu ini sama dengan zona waktu internasional UTC +8 atau GMT +8. 

Beberapa provinsi yang berada di zona Waktu Indonesia Tengah di antaranya Bali, NTB, NTT, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, dan Gorontalo.

WITA memiliki selisih satu jam lebih awal dari WIT. Sedangkan memiliki perbedaan waktu satu jam lebih akhir dari WIB. Contohnya di Gorontalo pukul 11.00 WITA, maka di Solo pukul 10.00 WIB, dan di Papua pukul 12.00 WIT.

Baca juga: Mengenal Unsur Waktu dalam Sejarah

Waktu Indonesia Timur (WIT)

Waktu Indonesia Timur termasuk waktu di Indonesia yang berada pada bentangan garis sepanjang 135° Bujur Timur. Pembagian waktu ini sama dengan zona waktu internasional UTC +9 atau GMT +9. 

Waktu ini mencakup beberapa provinsi yaitu Maluku, Maluku Utara, Papua Barat, Papua, Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan.

WIT memiliki perbedaan dua jam dengan WIB serta satu jam dengan WITA. Contohnya, di Papua pukul 20.00 WIT, maka di Yogyakarta 18.00 WIB dan di Sulawesi pukul 19.00 WITA. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Skola
Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Skola
Fungsi Batang pada Tumbuhan

Fungsi Batang pada Tumbuhan

Skola
Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Skola
Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Skola
Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Skola
Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Skola
5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

Skola
Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Skola
Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Skola
Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com