Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Murah di Bekasi Masih Rp 180 Jutaan, Cek di Sini (I)

Kompas.com - 04/03/2024, 09:34 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menjadi salah satu lokasi incaran para pemburu rumah subsidi.

Pasalnya, akses menuju kawasan penyangga Jakarta ini sudah tersedia dengan lengkap, mulai dari transportasi umum hingga jalan tol.

Selain itu, harga rumah subsidi di Bekasi juga masih berkisar mulai Rp 180 jutaan. Bagi Anda yang tengah mencari rumah murah di Bekasi, berikut pilihannya yang terdaftar dalam Sistem Informasi Kumpulan Pengembang (Sikumbang):

1. Mutiara Garden Cibitung

Perumahan ini berlokasi di Kertamukti, Cibitung, Kabupaten Bekasi yang dikembangkan oleh Alvian Mandiri Jaya.

Tersedia 79 unit rumah subsidi seharga Rp 181 juta untuk luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

2. Amora Bangun Setia

Perumahan ini dikembangkan oleh Amora Cipta Sukses yang berlokasi di Srijaya, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi.

Terdapat 375 unit rumah murah seharga Rp 185 juta untuk luas bangunan 22 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

Baca juga: Simak, KPR Subsidi Bisa Dicabut jika Anda Melanggar Beberapa Hal Ini

3. The Arthera Hill 2

Berlokasi di Jayasampurna, Serang Baru, Kabupaten Bekasi, perumahan ini dikembangkan oleh Prisma Inti Propertindo.

Tersisa 255 unit rumah subsidi seharga Rp 185 juta untuk luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

4. Hekayana Residence Tahap 3

Berlokasi di Srimahi, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, perumahan ini dikembangkan oleh Heka Properti Utama.

Masih tersedia 186 unit rumah murah dengan 169 unit lainnya terjual seharga Rp 185 juta untuk luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

5. Perumahan New Pesona Sasak Bali

Perumahan ini berlokasi di Sukahurip, Sukatani, Kabupaten Bekasi yang dikembangkan oleh Pilar Buana Indonesia.

Masih terdapat 362 unit rumah murah seharga Rp 185 juta untuk luas bangunan 27 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com