Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senggol Brad Binder di MotoGP Italia, Marc Marquez: Itu Salah Saya

Kompas.com - 01/06/2021, 13:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Crash

KOMPAS.com - Marc Marquez mengaku bersalah atas insiden yang melibatkan dirinya dan Brad Binder pada balapan MotoGP Italia 2021.

Marc Marquez (Repsol Honda) start dari urutan ke-11 pada race MotoGP Italia yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Minggu (30/5/2021).

Dia berhasil naik satu posisi pada lap pembukaan. Pada putaran selanjutnya, Marquez melihat kesempatan untuk merebut tempat Brad Binder di urutan kesembilan.

Marquez mencoba melewati pebalap Red Bull KTM Factory Racing ketika memasuki Tikungan 2 Sirkui Mugello.

Namun, sial bagi Marquez. Pemilik delapan gelar juara dunia itu malah bersenggolan dengan Binder yang membuat dirinya terjatuh.

Baca juga: Belum Naik Podium Usai Comeback ke MotoGP, Marquez Dinilai Menderita

Kecelakaan Marquez ini nyaris melibatkan pebalap tim Petronas Yamaha Franco Morbidelli. Untungnya, Morbidelli berhasil menghindar, meski harus masuk ke gravel.

Marquez akhirnya tidak bisa melanjutkan balapan, sedangkan Binder berhasil finis kelima, meski dengan airbag alias kantung udara di baju balapnya aktif.

"Memang benar saya melakukan kontak dengan Brad Binder," ucap Marquez, sebagaimana dikutip dari Crash, Selasa (1/6/2021).

"Kami dapat mengatakan itu adalah insiden balap. Kecelakaan serupa telah terjadi berkali-kali sebelumnya," imbuhnya.

Meski insiden itu membuatnya gagal finis, Marquez enggan menyalahkan Binder. Menurutnya, insiden tersebut adalah murni kecelakaan.

Baca juga: Evolusi Marc Marquez - Kini Bawa Celaka buat Pebalap Lain MotoGP?

"Oke, itu bisa menjadi insiden balapan, tetapi jika sada orang yang harus disalahkan, itu adalah saya," kata pebalap asal Spanyol itu.

"Saya datang dari belakang dan mencoba menyalipnya di Tikungan 2. Kami berada di belokan di mana sejumlah rider jatuh dengan cara serupa. Dia dekat di depan dan untungnya hanya saya yang jatuh,” tutur Marquez lagi.

Ini merupakan kalinya kedua secara beruntun, Marquez gagal menyelesaikan balapan MotoGP 2021.

Sebelumnya, rider berusia 28 tahun itu juga nirpoin pada seri sebelumnya atau MotoGP Perancis.

Marc Marquez saat ini berada di peringkat ke-18 klasemen MotoGP dengan koleksi baru 16 poin.

Baca juga: Marc Marquez soal Insiden di Mugello: Untungnya Cuma Saya yang Jatuh

Dia terpaut sangat jauh, 89 angka, dari pemimpin klasemen Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Setelah ini, Marc Marquez dan seluruh pebalap MotoGP lainnya akan bersiap menghadapi MotoGP Catalunya.

MotoGP Catalunya akan dihelat di Circuit de Barcelona-Catalunya pada Minggu (6/6/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com