Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akui Mengidap OCD, Chef Vindy Lee Mandi Setiap 3 Jam Sekali

Kompas.com - 21/07/2023, 23:40 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Vindy Lee, chef yang populer dengan jargon 'slay' mengungkap kebiasannya mandi setiap tiga jam sekali karena mengidap Obsessive compulsive disorder atau OCD.

Baginya hal itu sudah seperti rutinitas yang harus dilakukan, seandainya ada kamar mandi.

"Vindy Lee mengidap OCD, mandi setiap tiga jam sekali, beneran?" tanya Raffi dikutip dari YouTube FYP Trans7.

"Aku, minimal iya. Kalau ada kamar mandi ya. Kalau saya di rumah, saya mau mandi, always," lanjutnya.

Baca juga: Cari Pendamping Hidup, Vindy Lee: Etika, Aku Sangat Ketat soal Itu

Menurutnya cuaca di Indonesia yang cukup panas juga membuatnya semakin ingin sering mandi.

"Kalau di LA dingin, kering, di sini basah dan panas, jadi biar bersih, saya cuci," ucap Vindy.

Terlebih dia juga sering bermain dengan hewan peliharaan seperti ayam dan burung.

Sehingga kebiasaannya sering mandi akan membuatnya merasa selalu bersih.

"Dan saya kan main hewan, ada Ciki (ayam), ada burung, saya suka lebih bersih," jelasnya.

Baca juga: Viral Video Chef Vindy Lee Ajarkan Cara Makan Nasi Padang Elegan Pakai Garpu dan Pisau

Mendengar penjelasan Vindy, Raffi kemudian bertanya mengenai kebiasaan tersebut.

"Emang enggak ribet kayak begitu? Kalau perempuan sampai keramas juga enggak?" tanya Raffi.

"Keramas satu hari sekali, malam sebelum tidur. Sebelum tidur harus bersih," jawab Vindy.

Memiliki kebiasaan harus merasa bersih dan mandi setiap tiga jam sekali, Vindy memiliki cara khusus agar tetap terasa bersih dalam perjalanan panjang.

"Kalau ada (kamar mandi, mandi)," ucap Vindy.

"Paling sedikit lap wet wipes sangat membantu," ujarnya kemudian.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com