Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Gedang Renteng, Kisah Hantu di Pohon Pepaya

Kompas.com - 28/11/2022, 22:08 WIB
Patrick Jonathan Lugito,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gedang Renteng adalah salah satu film pendek yang diputar Jogja-Netpac Asia Film Festival (JAFF) 2022. 

Film ini merupakan garapan dari sutradara Gianni Fajri dan bergenre horor

Film pendek ini juga hasil kolaborasi antara Palari Films dengan Vision Plus

Baca juga: Sinopsis The Blessed Bride, Kisah Pernikahan Pura-Pura

Gedang Renteng menceritakan tentang dua sahabat masa kecil bernama Gina dan Mutia.

Mereka berdua bisa merasakan kehadiran makhluk halus saat kecil, namun kemampuan itu hilang ketika mereka dewasa. 

Kemudian Gina memutuskan untuk pindah dari Jakarta ke Bali untuk mencari pencerahan spiritual. 

Baca juga: Sinopsis Pecel Chronicle, Perdebatan Utang di Warung Pecel

Mutia juga pergi ke Bali, tetapi itu karena dia mengalami kejadian supranatural baru-baru ini. 

Mereka berdua bertemu lagi di Bali, kali ini Gina mengajak Mutia untuk melihat makhluk mistis Bali bernama Celuluk. 

Lalu Gina dan Mutia mendatangi sebuah pohon pepaya bernama Gedang Renteng. 

Baca juga: Sinopsis Almost Famous, Kisah Gadis Muda yang Ingin Jadi Artis

Bagaimanakah kelanjutan kisah mereka berdua?

Saksikan Gedang Renteng yang akan tayang pada 30 November 2022 di JAFF ke-17 dan Vision Plus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com