Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Cinta Laura Alami Burnout hingga Insecure

Kompas.com - 28/11/2022, 10:22 WIB
Cynthia Lova,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Artis sekaligus penyanyi Cinta Laura menjadi pembicara di IdeaFest 2022 pada Minggu (27/11/2022).

Saat menjadi pembicara IdeaFest 2022, Cinta Laura membahas soal “Passion dan Purpose Life.”

Di sela-sela pembahasannya itu, Cinta Laura menceritakan pengalamannya saat burnout hingga insecure yang dialaminya.

Baca juga: Cinta Laura Alami Burnout Setelah Kerja 3 Bulan Berturut-turut

Mengalami burnout

Cinta Laura mengaku pernah mengalami burnout sampai harus masuk rumah sakit.

Burnout yang dialaminya saat itu karena Cinta syuting selama tiga bulan burturut-turut tanpa istirahat.

“Mungkin teman-teman dengar dua bulan lalu aku diopname pertama kali dalam 16 tahun. Aku bekerja 3 bulan berturut-turut, benar-benar setiap hari tanpa break,” kata Cinta saat jadi pembicara di IdeaFest 2022.

Sebagai informasi, burnout adalah kondisi kelelahan fisik dan emosional, yang dapat terjadi ketika seseorang mengalami stres jangka panjang terkait pekerjaan, atau ketika seseorang telah bekerja dalam peran yang menguras tenaga dan emosi untuk waktu yang lama.

Baca juga: Cinta Laura Pernah Insecure Lihat Banyak Artis yang Bikin Konten YouTube

Saat itu, Cinta Laura berpikir tak masalah menderita untuk mendapat hasil yang maksimal.

Aktris dan penyanyi Cinta Laura menjadi tamu di podcast Daniel Tetangga Kamu.YouTube Daniel Mananta Network Aktris dan penyanyi Cinta Laura menjadi tamu di podcast Daniel Tetangga Kamu.

Namun, keindahan yang diinginkan pada hasil kerja saat itu justru malah berdampak pada kehidupannya. Ia tak hanya sakit secara fisik, namun juga sakit secara emosional.

Ketika mengalami burnout, Cinta jadi lebih suka marah dan menangis sendiri di kamar.

Baca juga: Angkat Tema Mistik Jawa, Film Jagat Arwah Pertemukan Ari Irham Cinta Laura

Kurangi jadwal syuting

Sampai suatu momen ia akhirnya berdiskusi dengan timnya untuk mengubah jadwal kerjanya agar tak lagi mengalami burnout.

Cinta kemudian memutuskan kini ia menyisakan satu hari dalam sepekan untuk beristirahat.

Selanjutnya, Cinta Laura tak akan ambil project series atau film yang memakan waktu 16 jam hingga 20 jam syutingnya per hari.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com